Contact Form

 

Ustaz Abdul Somad Ceritakan Momen Sang Ibunda Tutup Usia


View this post on Instagram

KITA PUN AKAN KESANA JUA Senin, 11 Rajab 1440 H / 18 Maret 2019 Seperti biasa, setelah tahajjud dan witir, Mak membaca Qur'an dan zikir yang biasa beliau baca, setelah itu makan sahur. Selesai santap sahur, Mak masih menonton video taushiyah UAS di Youtube. Kemudian Mak mandi, terasa sakit kepala. Beliau terus wudhu' persiapan sholat Shubuh. Lalu pingsan, dibawa ke Rumah Sakit, menghembuskan nafas terakhir. Persis seperti ucapan Mak selama ini, "Aku kalau bisa, mati jangan pakai sakit lamo-lamo. Kalau bisa mandi dulu, jadi jasad awak bersih. Mandi, ambik aye sembayang, poneng, mati" Jenazah akan dimakamkan di Kampung Silau Laut, Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara. 71 tahun Allah berikan usia pada Mak. Terimakasih tak terhingga kepada seluruh masyarakat yang telah mendoakan Mak, mohon dimaafkan segala khilaf dan salah Mak kami Hajjah Rohana binti Nuruddin. اللهم اغفر لها وارحمها وعافها واعف عنها

A post shared by Ustadz Abdul Somad (Official) (@ustadzabdulsomad) on Mar 17, 2019 at 11:49pm PDT


TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Beredar informasi ibu dari Ustadz Abdul Somad meninggal dunia pada Senin (18/3/2019).

Info ini sudah beredar sejak pagi dibeberapa group pertemanan WhatsApp.

Tribunpekanbaru.com kemudian mengkonfirmasi kebenaran informasi tersebut kepada Ustadz Mustafa Umar yang tidak lain adalah guru dan sahabat dekat UAS.

Kepada Tribunpekanbaru.com Ustadz Mustafa Umar membenarkan informasi tersebut.

"Iya InsyaAllah benar informasinya (Meninggal), "ujar Mustafa Umar.

Baca: BREAKING NEWS: Ibunda Ustaz Abdul Somad Dikabarkan Meninggal Dunia

Namun saat ditanya kapan meninggal dan dimana, Ustadz Mustafa Umar belum mendapatkan informasi secara jelas dimana meninggalnya.

" Saya juga masih mau cari informasinya dimana dan kapan meninggalnya, "ujar Mustafa Umar.

Informasi meninggalnya ibunda beredar di media sosial Facebook.

Seperti yang diunggah oleh akun Facebook Tengku Muhammad Alfan Al-Munadzri berikut ini:




Bisnis.com, JAKARTA -- Apabila mencermati video-video ceramah Ustaz Abdul Somad (UAS) yang tersebar di media sosial, maka kita akan melihat sesosok penceramah yang begitu menghormati sosok ibu. Bukan hanya satu dua kali, banyak momen tertangkap kamera ketika pria yang mengenyam pendidikan hingga Mesir dan Maroko ini ditanya hal "aneh-aneh soal ibu" oleh peserta pengajian lewat secarik kertas. Salah satu yang menarik, ada sebuah pertanyaan yang berbunyi "apakah kita boleh berbicara keras pada ibu apabila sang ibu telah mengalami gangguan pendengaran?" Hal ini sontak membuat peserta pengajian tertawa selepas UAS membacanya. Tetapi, siapa sangka ketika dijejali banyak pertanyaan semacam itu, UAS selalu membela sosok ibu. Bagaimana pun buruknya perlakuan sosok ibu, atau betapa dilematis keadaan yang diungkapkan sang anak atau menantu, UAS tetap membela sosok ibu. Jawaban UAS pun hampir selalu serupa. Hal ini, menunjukkan betapa doktor kajian ilmu hadis dan fikih ini menghormati sosok ibunya. Berikut salah satu unggahan di sosial media resmi milik UAS yang menggambarkan jawaban tersebut: IBUMU Kalian kasih dia makan sampai mati Kalian buatkan istana Kalian belikan gelang emas 2 Kg Kalian gendong Haji ke Makkah Kalian minum air cuci kakinya Belumlah dapat membalas setetes darah dagingnya yang robek saat mengeluarkan kalian dari gelapnya rahim ke terangnya dunia. Kini, sosok ibu kandung UAS, Rohana binti Nuruddin baru saja tutup usia, Senin (18/3/2019) ketika hendak mengerjakan salat subuh. Dalam akun Instagram resminya @ustadzabdulsomad, pria yang merupakan pengajar di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau ini menuturkan betapa sang bunda menghembuskan nafas terakhir dengan tenang, tanpa rasa sakit dan susah, seperti harapan semua orang yang hidup di dunia. "Beliau terus wudhu' persiapan sholat Shubuh. Lalu pingsan, dibawa ke Rumah Sakit, menghembuskan nafas terakhir," tulisnya. "Persis seperti ucapan Mak selama ini, 'Aku kalau bisa, mati jangan pakai sakit lamo-lamo. Kalau bisa mandi dulu, jadi jasad awak bersih. Mandi, ambik aye sembayang, poneng, mati'," tambah UAS menirukan ucapan sang bunda. Beberapa sahabat yang juga tokoh bangsa turut mengucap bela sungkawa di media sosial masong-masing.




SERAMBINEWS.COM - Sebelum berpisah dengan ibundanya, Ustadz Abdul Somad (UAS) sempat mengantarkan ibundanya ke swalayan untuk berbelanja barang kebutuhan harian.

Maulana salah seorang tetanngga yang rumahnya tepat di depan kediaman Rohana ibunda UAS di Perumahan Amiraya Residence, Jalan Suka Karya, Pekanbaru bercerita, dua hari sebelum meninggal dunia, tepatnya hari Sabtu (16/3/2019), UAS seharian di rumah bersama sang ibu.

"Hari Sabtu kemarin itu UAS sama ibu nya seharian di rumah, ngak kemana-mana dia, dirumah aja, ada keluar sebentar ngantarkan ibunya pergi ke swalayan belanja kebutuhan harian," kata Maulana.

Setelah seharian bersama sang ibu, dan sempat mengantarkan ibundanya ke swalayan, UAS pun akhirnya terbang ke Jawa Timur untuk mengisi ceramah.

"Sabtu, malam minggu UAS terbang ke Jawa Timur, ada jadwal ceramah disana," ujarnya.

Namun siapa yang menyangka, jika pertemuan antara UAS dengan ibundanya tersebut merupakan pertemuan terakhir UAS dengan sang ibu.

Senin (18/3/2019) pagi, Rohana ibunda UAS yang tinggal di Perumahan Amiraya Residence, Jalan Suka Karya, Pekanbaru meninggal dunia di RS Sansani Pekanbaru.

Tetangga yang tinggal di perumahan Amiraya Residence, Jalan Suka Karya, mengaku keget saat mendengar kabar Rohana meninggal dunia, Senin (18/3/2019).

Sebab Rohana tidak mengalami sakit dan sehari sebelumnya masih terlihat sehat berjalan kaki menuju ke masjid untuk melaksanakan shalat berjamaah.

"Baru saja kemarin saya jumpa, shalat di magrib di masjid," kata Maulana.




Ustaz Abdul Somad tak sanggup menahan kesedihan saat memimpin doa untuk almarhumah ibundanya, Hj Rohana, di depan ribuan jemaah di Bangkalan, Madura. UAS meminta izin untuk memakamkan ibundanya di Kisaran, Sumatera Utara.

Abdul Somad menangis di depan ribuan jemaah yang menghadiri tabligh akbar di Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Senin (18/3/2019) siang ini.

Abdul Somad ajak jemaah doakan ibundannya, HJ Rohana, yang pagi tadi meninggal di sebuah rumah sakit di Pekanbaru, Riau.

Meski terlihat tabah saat memberikan tausiah, di akhir ceramahnya Ustaz Abdul Somad tak bisa menutupi kesedihan yang mendalam.

Matanya berkaca-kaca saat dia memimpin doa untuk almarhumah HJ Rohana.

Doa Abdul Somad untuk ibundanya dibacakan langsung dari mimbar tabligh akbar di Bangkalan, Madura.

• BREAKING NEWS: Persatuan Dokter Gigi Indonesia Ancam Keluar dari BPJS Kesehatan

• BREAKING NEWS: Ibunda Ustaz Abdul Somad Meninggal Dunia, Dimakamkan di Kisaran Sumatera Utara

• Kapolda Jatim Tawarkan Ustaz Abdul Somad Naik Pesawat Pribadi Agar Segera Sampai di Sumut

Dalam sebuah video terlihat jelas, mata Abdul Somad memerah.

Dalam sebuah video terlihat jelas, mata Abdul Somad memerah.

Abdul Somad mengaku tengah terkena musibah yang paling besar, yaitu meninggalnya seorang ibu yang melahirkannya.




TRIBUN-MEDAN.com, KISARAN - Ibunda Ustad Abdul Somad, Hajjah Rohana meninggal dunia pada Senin (18/3/2019).

Almarhumah meninggal sebelum subuh di Rumah Sakit Sansani, Pekanbaru.

Selanjutnya jenazah dibawa ke kampung halamannya di Sumatera Utara, tepatnya di Silau Laut, Kisaran, Kabupaten Asahan.

Rencananya Kapoda Sumut, Irjen Pol Agus Andrianto akan datang langsung ke rumah duka untuk melayat ibunda Ustad Abdul Somad.

Baca: Juventus Tak Berdaya Hadapi Genoa Tanpa Kehadiran Ronaldo, Cicipi Kekalahan Perdana di Liga Italia

Baca: Juventus Tak Berdaya Hadapi Genoa Tanpa Kehadiran Ronaldo, Cicipi Kekalahan Perdana di Liga Italia

Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto saat melihat Disposal di Rindu Alam, Kamis (14/3/2019) (TRIBUN MEDAN/SOFYAN AKBAR)

Hal itu disampaikan Kasubbag Humas Polres Asahan, Iptu Sahat Siahaan.

"Selamat pagi rekan media, sehubungan orang tua Ust Abu Somad akan dikebumikan di Silo laut hari ini pukul 12.00 wib. Bapak Kapolda Sumut akan hadir di rumah duka," kata Sahat Siahaan.

Informasi meninggalnya ibunda beredar di media sosial Facebook.

Seperti yang diunggah oleh akun Facebook Tengku Muhammad Alfan Al-Munadzri berikut ini:

Baca: Messi Tak Lagi Punya Saingan untuk Gelar Pencetak Gol Terbanyak di Spanyol Sejak Ronaldo Hengkang

Baca: Inter Milan di Luar Dugaan Pecundangi AC Milan di Derby Della Madonnina




TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Jenazah Ibunda Ustadz Abdul Somad (UAS) langsung dibawa ke Kampung halamannya di Silau Laut Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara, dari Pekanbaru Senin (18/3/2019).

Menggunakan ambulans, rombongan berangkat dari Rumah Sakit Sansasi, Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru sekira 8.15 WIB menggunakan jalur darat.

Tidak terlihat Ustaz Abdul Somad berada di tengah banyak orang yang datang membesuk Ibundanya di RS Sansasi.

Suasana begitu ramai, ratusan orang kerabat dan masyarakat serta sahabat berdatangan melepas kepergian ambulans ke Silau Laut Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara.

Perjalanan menuju Silau Laut juga diawasi oleh pengamanan pihak kepolisian.

Baca: Ustadz Mustafa Umar Benarkan Kabar Ibunda Ustaz Abdul Somad Meninggal Dunia

Baca: BREAKING NEWS: Ibunda Ustaz Abdul Somad Dikabarkan Meninggal Dunia

Baca: Ustaz Abdul Somad : Ini Dia 2 Kalimat yang Ringan di Lidah, Namun Berat Timbangannya di Akhirat

Belum ada pernyataan resmi dari keluarga UAS menjelang ibundanya diberangkatkan ke Silau Laut.

Edward salah satu tetangga dari Ibunda Ustad Abdul Somad mengatakan, subuh saat dibawa ke Rumah Sakit, Ibunda UAS Hj Rohana mengeluhkan sakit ringan.

Pusing-pusing hingga dicoba dibawa ke Rumah Sakit Sansani.

"Subuh tadi masih ikut shalat Subuh. Tiba-tiba beliau mengeluhkan sakit ringan. Akhirnya langsung di bawa ke Rumah Sakit," ungkap Edward.

"Semalam pun beliau masih sehat. Tiba-tiba subuh ini mengeluhkan pusing," tambahnya.

Dari kabar yang beredar di Rumah Sakit Sansani, UAS tengah berada di Jawa Timur dalam sebuah agenda kegiatan.

Dikabarkan juga, dari Jawa Timur UAS akan langsung bertolak ke Silau Laut Kabupaten Asahan.




You can tell friends this news!


Ibunda Ustaz Abdul Somad Wafat di Pekanbaru Hj Rohana bersama anaknya, Ustad Abdul Somad, di tanah suci. (Foto: Media Sosial) SELASAR RIAU , PekanBaru - Innalillahi wa inna ilaihi rajiun , kabar duka menyelimuti pendakwah kondang, Ustaz Abdul Somad. Ibunda tercinta bernama Hj Rohana, wafat pada Senin subuh, 18 Maret 2019, di Rumah Sakit Sansani, Pekanbaru. Informasi Selasar Riau peroleh, Ustaz Abdul Somad (UAS) per Minggu malam (17/3), sedang berada di Pondok Pesantren Al Amien Prenduan II, Madura, Jawa Timur. Adapun jenazah akan dikebumikan di kampung halaman, Silau Laut, Kisaran, Sumatera Utara, hari ini juga. Iring-iringan jenazah akan berangkat dari Pekanbaru menuju Silau Laut Senin pagi. Usai memperoleh kabar ibunda tercinta dipanggil Ilahi, UAS direncanakan akan menyambut jenazah usai terbang dari Surabaya menuju Kualanamu, Medan, Sumatera Utara. Ustaz Abdul Somad di Banda Aceh Foto: Zuhri Noviandi/kumparan 1552874739702510534 Tulisan ini adalah kiriman dari user, isi tulisan ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan




Kapanlagi.com - Kabar duka datang dari Ustad Abdul Somad. Sang ibunda, ibu Rohana dikabakan telah meninggal dunia. Berita itu pertama kali disebarkan oleh Teuku Wisnu lewat akun Instagram-nya. Selain menyampaikan kabar duka, Wisnu juga menuliskan doa untuk mendiang. " Telah meninggal dunia ibu Rohana ibunda dari tuan guru kita Ustad Abdul Somad, Lc,MA pagi ini (jam 4 shubuh). Ya Allah, ampunilah dia, rahmatilah dia, selamatkanlah dia dan maafkanlah dia, Ya Allah karuniakanlah dia surga dan selamatkanlah dia dari azab kubur dan neraka ," tulis Teuku Wisnu dalam Instagram pribadinya, Senin (18/3/2019). Â



Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply