Contact Form

 

Ronaldinho Putuskan Pensiun dari Sepak Bola


KOMPAS.com - Sepak bola dunia harus menyaksikan salah satu putra terbaik Brasil , Ronaldinho , mundur dari dunia tersebut.

Setelah tak memiliki klub profesional sejak 2015, mantan pemain Fluminese itu benar-benar memutuskan gantung sepatu, Januari 2018.

Hal ini dikonfirmasi oleh kakak sekaligus agen Ronaldinho, Assis Gaucho.

"Ronaldinho tak ingin bermain sepak bola profesional lagi," ujar Assis seperti dilansir BolaSport.com dari  Marca .

"Belum ada pertandingan penghormatan untuk Ronaldinho sejauh ini, tetapi kami akan menggelar satu laga setelah Piala Dunia," kata Assis.

Ronaldinho saat ini masih menjabat sebagai duta Barcelona .

La Liga  Serie A Champions League World Cup  Ballon d'Or Brazil legend Ronaldinho has retired, a sad day for football...  pic.twitter.com/cInpgdTETX

Ronaldinho sempat mengakui bahwa ia sudah terlalu tua untuk bermain sepak bola secara profesional.

Ronaldinho kini berusia 37 tahun dan telah memutuskan untuk pensiun pada tahun ini.

Klub terakhir yang Ronaldinho bela adalah salah satu klub Liga Brasil, Fluminese.

Bersama Fluminese, Ronaldinho memainkan partai terakhir pada September 2015.

Ia pernah bergabung dengan sejumlah klub terkenal seperti Barcelona, AC Milan, dan Paris Saint-Germain. (Sri Mulyati)




AC Milan's Brazilian forward Ronaldinho reacts after scoring a penalty kick against Sampdoria during their Italian Serie A match on October 19, 2008 at San Siro Stadium in Milan. AFP PHOTO/DAMIEN MEYER


Pemenang Piala Dunia 2002 dan Ballon d’Or 2005 ini dikonfirmasi sudah tidak akan lagi bermain sepakbola. OLEH    SANDY MARIATNA     Ikuti di Twitter Playmaker legendaris Brasil Ronaldinho telah resmi mengucapkan selamat tinggal pada sepakbola alias gantung sepatu di usia 37 tahun.

Hal ini dikonfirmasi dari agen sekaligus kakak Ronaldinho, Roberto Assis. “Usai sudah, dia pensiun dari sepakbola,” kata Assis kepada O Globo, Rabu (16/1).

Rencananya, sebagaimana diungkapkan oleh Assis, akan ada sejumlah acara perpisahan untuk Ronaldinho yang akan digelar di sejumlah tempat, seperti di Brasil, Meksiko, Eropa, hingga Asia.   Terkait

“Sekarang, mari kita melakukan perpisahan yang indah dan meriah, mungkin setelah Piala Dunia Rusia atau sekitar Agustus. Nike, sebagai sponsor Ronaldinho, akan bersama kami dalam proyek perpisahan ini, namun belum ada detail lebih lanjut,” ungkapnya.

Ronaldinho sendiri sudah tidak aktif bermain sejak membela Fluminense pada 2015 lalu. Sejak tahun lalu, pemain bernama lengkap Ronaldo de Assis Moreira ini sudah mengisyaratkan bakal undur diri dari sepakbola.

Sepanjang berkarier, Ronaldinho meraup beragam kesuksesan di level klub dan timnas. Saat masih berusia 22 tahun, ia sudah berstatus sebagai juara dunia setelah membawa timnas Brasil menjadi kampiun Piala Dunia 2002. Total, ia mengoleksi 33 gol dari 97 caps bersama Brasil.

Ronaldinho mengawali karier profesionalnya di Gremio sebelum hijrah ke Eropa pada 2001 bersama Paris Saint-Germain. Ia mengecap era keemasan semasa lima tahun memperkuat Barcelona (2003-2008) dengan meraih dua titel La Liga Spanyol dan satu Liga Champions ditambah koleksi Ballon d’Or 2005.

Lepas dari Camp Nou, Ronaldinho lantas pindah ke Italia untuk memperkuat AC Milan selama tiga tahun sebelum meninggalkan Eropa untuk menikmati karier senjanya di sejumlah klub seperti Flamengo, Atletico Mineiro, Queretaro, dan Fluminense.



Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply