Contact Form

 

Tottenham Hotspur Vs Middlesbrough: Perpisahan Christian Eriksen


Jakarta - Laga replay Tottenham vs Middlesbrough di babak ketiga Piala FA dimenangi tim arahan Jose Mourinho. Ada sejumlah catatan menarik dari kemenangan Tottenham. Tottenham Hotspur harus menjalani laga replay di babak ketiga Piala FA usai bermain imbang 1-1 di kandang Middlesbrough . Di pertandingan ulang, giliran Tottenham yang jadi tuan rumah. Bertanding di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (15/1/2020) dini hari WIB, Tottenham mencatat kemenangan 2-1 atas Middlesbrough. Gol-gol tuan rumah dicetak oleh Giovani Lo Celso dan Erik Lamela.

Lo Celso mencetak salah satu gol tercepat Tottenham di kandang. Namun di lini belakang, Tottenham lagi-lagi gagal mencatat clean sheet. Berikut ini adalah data dan fakta dari laga Tottenham vs Middlesbrough seperti dirangkum Opta : - Giovani Lo Celso dan Erik Lamela adalah duet pemain Argentina pertama yang mencetak gol di satu pertandingan Piala FA yang sama setelah Pablo Zabaleta dan Sergio Aguero untuk Manchester City melawan Huddersfield pada Maret 2017. - Tottenham tak terkalahkan dalam 41 pertandingan kandang terakhir di Piala FA melawan tim dari divisi yang lebih rendah (W34 D7) sejak kalah 0-1 dari Nottingham Forest pada Januari 1975. - Middlesbrough gagal mencatat clean sheet dalam 13 pertemuan terakhir melawan Tottenham di semua kompetisi sejak menang 1-0 di Riverside Stadium pada Mei 2005. - Untuk kali kedua selama 923 pertandingan sebagai pelatih, Jose Mourinho mendapati tim yang dilatihnya kebobolan dalam sembilan laga beruntun di semua kompetisi. Hal yang sama sebelumnya terjadi saat melatih Chelsea antara Mei dan September 2015. - Tendangan Lo Celso di satu menit 55 detik adalah gol tercepat Spurs di stadion baru. Itu juga gol tercepat mereka di laga kandang sejak Eriksen bikin gol melawan Manchester United di Wembley di Premier League pada Januari 2018. Simak Video " Tottenham Singkirkan Middlesbrough Sejak Menit ke-15 "




TEMPO.CO , Jakarta - Pemain gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, menurut Sky Sports Italia , sudah setuju untuk menyelesaikan urusan kepindahannya ke Inter Milan pada Januari 2020 ini.  Kontrak Eriksen di Tottenham akan berakhir musim ini. Pemain Denmark berusia 27 tahun ini sudah menegaskan tidak mau bertahan di klub berjuluk Spurs itu. Tapi, soal harga transfernya masih alot. Inter Milan menawan 8,5 juta pound sterling atau sekitar Rp 151,36 miliar. Sedangkan Tottenham meminta 17 juta pound sterling buat melepas gelandang playmaker miliknya itu. Ketua Tottenham, Daniel Levy, dikabarkan ngotot untuk tidak menurunkan harga salah satu pemain terlama yang membela Spurs ini. Eriksen sudah tampil 300 kali sejak pindah dari Ajax Amsterdam pada 2013 dan sudah mencetak 69 gol di Liga Inggris.

Ada juga suara bernada mencemooh dari sebagian penonton buat Eriksen di Tottenham Hotspur Stadium dinihari tadi, Rabu 15 Januari 2020, ketika tim asuhan Jose Mourinho ini menyingkirkan Middlesbrough pada pertandingan ulangan babak ketiga Piala Asosiasi Sepak Bola Inggris. Tapi, Mourinho mengatakan adalah mungkin Eriksen bisa meninggalkan Spurs setelah pertandingan dinihari tadi dan memuji penampilan pemain Denmark ini. “Ia bermain sangat baik, sangat profesional seperti yang saya harapkan darinya,” kata Mourinho setelah Spurs menang 2-1 dinihari tadi. “Jika keputusannya adalah pergi, saya pikir ia pergi dengan kepala tegak. Ia sudah memberikan segalanya yang ia bisa lakukan untuk tim,” kata Jose Mourinho tentang Christian Eriksen. METRO.CO.UK




LONDON, iNews.id - Tottenham Hotspur kembali berhadapan dengan Middlesbrough. Setelah imbang 1-1 pada pekan lalu, kedua tim kini akan bertarung lagi di babak ketiga Piala FA , Rabu (15/1/2020) dini hari WIB. Belajar dari laga sebelumnya, Tottenham diminta untuk ekstra hati-hati. Meski bermain di markas sendiri, mereka tak boleh meremehkan Middlesbrough yang datang dari divisi dua Liga Inggris (Championship League). “Prioritas kami adalah meraih kemenangan. Namun pertandingan ini akan sulit, dan klub divisi Championship berpotensi untuk memberikan gangguan. Kami sudah mengetahui kemampuan Middlesbrough,” kata pelatih Tottenham, Jose Mourinho. Juru taktik asal Portugal itu tak akan melakukan rotasi di pertandingan ini. Dia menyiapkan pasukan terbaik agar tidak dipermalukan Middlesbrough di markas sendiri. “Pemain yang tidak akan saya gunakan hanya Toby Alderweireld. Saya masih punya pilihan lain. Saya bisa mengandalkan Jan Vertonghen, Japhet Tenganga, atau Juan Foyth. Selain dari itu, pilihan kami terbatas dan semua harus bermain,” ujarnya dikutip dari situs klub. Di sisi lain, tenaga muda bakal diandalkan oleh Middlesbrough. Mereka optimistis bisa menyulitkan The Lilywhites di markasnya. “Mereka akan baik-baik saja ketika tampil. Kami memiliki banyak pemain muda yang tak kenal rasa takut. Saya tidak sabar melihat mereka menghadapi pertandingan ini,” tutur pelatih Middlesbrough, Jonathan Woodgate. PERKIRAAN PEMAIN TOTTENHAM HOTSPUR (4-2-3-1) Gazzaniga; Tanganga, Vertonghen, Foyth, Rose; Winks, Dier; Lo Celso, Eriksen, Sessegnon; Lamela Pelatih: Jose Mourinho MIDDLESBROUGH (4-2-3-1) Pears; Shotton, Coulson, Ayala, Fry; Johnson, Howson; Fletcher, McNair, Saville; Assombalonga Pelatih: Jonathan Woodgate LIMA PERTEMUAN TERAKHIR 05/01/2020, Piala FA, Middlesbrough 1-1 Tottenham 05/02/2017, Premier League, Tottenham 1-0 Middlesbrough 24/09/2016, Premier League, Middlesbrough 1-2 Tottenham 05/03/2009, Premier League, Tottenham 4-0 Middlesbrough 16/08/2008, Premier League, Middlesbrough 2-1 Tottenham Prediksi: 60-40 Editor : Bagusthira Evan Pratama




tirto.id - Tottenham Hotspur akan menjamu Middlesbrough dalam laga replay ronde ketiga Piala FA 2019/2020 pada Rabu (15/1) pukul 03.00 WIB. The Lillywhites yang susah payah memaksakan hasil imbang di pertemuan pertama, diprediksi bakal tampil habis-habisan di Stadion Tottenham. Pada pertemuan pertama yang berlangsung di markas The Boro, Son Heung-Min dan rekan-rekan harus tertinggal lebih dulu melalui gol Ashley Fletcher. The Lillywhites hanya mampu membalas satu gol lewat Lucas Moura kendati menguasai jalannya pertandingan. Jose Mourinho, pelatih Tottenham Hotspur akan menggunakan skuad yang sama dalam laga kali ini. Pasalnya, beberapa pemain masih mengalami cedera, misalnhya sang kapten Harry Kane dan gelandang Moussa Sissoko. "Harry Kane (cedera hamstring) dan Moussa Sissoko (cedera lutut) sedang dalam masa pemulihan setelah operasi. Toby Alderweireld, pun kemungkinan besar akan diistirahatkan [untuk menjaga kebugaran]," pengumuman di situs web resmi Tottenham Hotspur mengenai kondisi tim terkini. Kondisi tidak jauh berbeda dialami oleh tim tamu, Middlesbrough, yang tetap mengandalkan pemain-pemain di laga pertama. Hal itu membuat pelatih Boro, Jonathan Woodgate khawatir karena minimnya pilihan yang dia miliki dalam skuad. "Ini [cederanya beberapa pemain] benar-benar membuat frustrasi bagi kami, tetapi kami harus mengatasinya. Mari kita lihat apa yang terjadi selama 48 jam ke depan," kata Woodgate.

Prediksi Jalannya Pertandingan Spurs diprediksi akan menguasai jalannya pertandingan seperti di pertemuan pertama. Berdasarkan statistik Whoscored, Lucas Moura dan kolega mampu tampil dominan dan menciptakan 14 peluang sepanjang laga. Kendati demikian, dari sekian banyak peluang yang dimiliki, hanya 4 peluang yang berhasil menemui sasaran. Di lain pihak, Boro bermain lebih efektif dengan menciptakan 4 peluang tepat sasaran dari total 6 kali percobaan. Permainan defensif yang mengandalkan serangan balik cepat pun terbilang sukses di laga pertama, dan diprediksi bakal kembali diterapkan oleh Jonathan Woodgate. Hal itu harus diantisipasi dengan lebih baik oleh lini belakang Spurs. Pasalnya, pada pertemuan pertama dua full back mereka kerap terlambat melakukan transisi dari menyerang ke bertahan, dan keteran menghadapi permainan cepat Boro. Perkiraan Susunan Pemain Tottenham Hotspur (4-3-3): Paulo Gazzaniga; Japhet Tanganga, Juan Foyth, Jan Vertonghen, Ryan Sossegnon; Giovani Lo Celso, Eric Dier, Dele Alli; Son Heung Min, Lucas Moura, Erik Lamela. Middlesbrough (3-4-3): Aynsley Pears; Jonny Howson, Patrick McNair, Dael Fry; Djed Spence, Lewis Wing, George Saville, Hayden Coulson; Patrick Roberts, Marcus Tavernier, Ashley Fletcher.

Kontributor: Permadi Suntama Penulis: Permadi Suntama Editor: Fitra Firdaus




Write CSS OR LESS and hit save. CTRL + SPACE for auto-complete.


Para pemain Tottenham Hotspur merayakan gol. Foto: Twitter/Spurofficial GenPI.co - Jose Mourinho membukukan rekor buruk usai timnya, Tottenham Hotspur, mengalahkan Middlesbrough dengan skor 2-1 pada FA Cup 2019/2020 di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (15/1) dini hari WIB. Dia harus melihat tim besutannya kebobolan minimal satu gol dalam sembilan laga beruntun di semua kompetisi. BACA JUGA : Dikabarkan Diguna-guna Teddy, Anak Sule Bilang Begini Ini merupakan kali kedua Mourinho membukukan rekor buruk itu dalam 923 laga sepanjang kariernya sebagai pelatih. Sebelumnya Mourinho merasakan hal serupa saat menukangi Chelsea. Saat itu Chelsea juga kebobolan dalam jumlah yang sama sepanjang Mei hingga September 2015. Dalam laga melawan Middlesbrough, Tottenham unggul terlebih dahulu melalui Giovani Lo Celso saat laga berjalan dua menit. Tottenham menggandakan keunggulan melalui Erik Lamela pada menit ke-15. Middlesbrough hanya bisa mencetak gol hiburan melalui George Saville saat waktu normal tersisa tujuh menit.




Jakarta -  Tottenham Hotspur akhirnya lolos ke babak keempat Piala FA usai menyingkirkan Middlesbrough. Dalam laga ulang ( replay ) babak ketiga di Stadion Tottenham Hotspur, Rabu 15 Januari 2020 dini hari WIB, Tottenham menang 2-1 atas tim dari Divisi Championshiop ini.  Tottenham terpaksa melakoni laga ulang setelah dipaksa imbang 1-1. Di laga itu digelar di kandang Middlesbrough di Stadion Riverside, Minggu 5 Januari 2020. Saat dilakukan replay , giliran Tottenham yang menjadi tuan rumah .  Tampil di hadapan pendukung sendiri, manajer Jose Mourinho melakukan rotasi pemain. Pria asal Portugal ini memberi kesempatan kepada mereka yang duduk di bench .  Saya tahu kemampuan dia sangat bagus saat membaca permainan. Dan dia terus belajar. Dia menerima semua masukan Tak hanya itu, pemain muda seperti Japhet Tanganga (20) dan Ryan Sessegnon (19) mendapat kesempatan bermain. Mereka tak sekadar menjadi pelengkap tetapi mampu memberi kontribusi bagi tim dilaga itu. Bahkan Tanganga diprediksi bakal melejit sebagai salah satu bek kanan andalan Tottenham dan tim nasional Inggris .  Dirinya tampil mengesankan saat melakukan debut melawan Liverpool di akhir pekan lalu. Meski Tottenham kalah 0-1 di laga itu, namun Tanganga bermain memuaskan.  Penampilan cemerlang kembali diperlihatkan Tanganga saat melawan Boro. Tak heran bila dia pun terpilih sebagai man of the match .  "Saya sepenuhya percaya kepada dia," kata Mourinho menanggapi performa Tanganga seperti dikutip Evening Standard . "Saya tahu kemampuan dia sangat bagus saat membaca permainan. Dan dia terus belajar. Dia menerima semua masukan," ujarnya.  "Dia bukan seorang anak zaman sekarang yang takut menghadapi jalan yang harus dilalui dengan bekerja keras dan mengambil kesempatan yang diperolehnya. Kini, orang tahu seberapa bagus dia," ucap Mourinho lagi. Sementara, Tanganga mengaku senang dengan kesempatan bermain yang diberikan kepada dia. Hanya, dia agak kecewa karena gawang The Lilywhites  kebobolan satu gol.  "Kami seharusya tidak kemasukan. Harus diakui kami kadang menyulitkan diri sendiri," kata Tanganga.  "Meski demikian, saya senang karena manajer menaruh kepercayaan kepada saya. Saya berharap manajer kembali menurunkan saya di pertandingan berikutnya. Kapan pun dimainkan, saya selalu siap," ujar bek berdarah Kongo ini.  Tottenham Tidak Turunkan Skuat Terbaik  Di pertandingan itu, Tottenham yang tidak menurunkan skuat terbaik tetap bisa menunjukkan permainan maksimal. Terutama selama 45 menit babak pertama.  Tuan rumah langsung unggul lewat gol cepat dari Giovani Lo Celso saat pertandingan baru berjalan kurang dari dua menit. Pemain asal Arentina ini memanfaatkan kesalahan kiper Tomas Mejias yang memberikan umpan lemah kepada rekannya saat mendapat tekanan dari Sessegnon. Pemain depan Tottenham Hotspur Giovani Lo Celso (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Middlesbrough saat laga baru berjalan dua menit di replay babak ketiga Piala FA di Stadion Tottenham Hotspur, Rabu 15 Januari 2020 dini hari WIB. Tottenham menang 2-1 dan lolos ke babak keempat. (Foto: standard.co.uk) Lo Celso langsung memotong bola itu dan kemudian melepaskan tendangan ke gawang Boro. Mejias yang merupakan mantan kiper Real Madrid pun tak berdaya dan bola meluncur ke gawang. Waktu menunjukkan 1 menit 56 detik.  Unggul 1-0 membuat Tottenham kian agresif menekan lawan. Tak menunggu lama, tuan rumah mencetak gol kedua. Gol diciptakan pemain Argentina lainnya, Eric Lamela di menit 15.  Gol itu juga disebabkan kesalahan pemain Boro. Kali ini, kapten Jonny Howson yang bolanya berhasil direbut Lamela. Mantan pemain AS Roma yang sudah tujuh musim di Tottenham ini pun sempat melewati dua bek lawan sebelum melepaskan tendangan ke gawang. Skor 2-0 bertahan sampai akhir babak pertama.  Tampil cemerlang di babak pertama, performa Tottenham sedikit menurun di babak kedua. Ini memberi kesempatan bagi Boro untuk bangkit.  Hasilnya, tim asuhan Jonathan Woodgate yang merupakan eks bintang Tottenham ini sempat menguasai permainan. Bahkan mereka beberapa kali mengancam pertahanan klub London utara ini.  Namun serangan Boro masih gagal. Upaya mereka akhirnya memberi hasil di menit 83. Gol tim tamu dihasilkan George Saville.  Skor pun berubah menjadi 2-1 untuk Tottenham yang bertahan sampai akhir laga. Gol Savile juga menjadikan tim asuhan Mourinho selalu kebobolan. Gawang mereka hanya dua kali tak kebobolan selama 14 laga terakhir.  Di babak keempat, Tottenham akan bertemu sesama tim Liga Premier Inggris, Souhampton. Laga yang tak mudah bagi The Lilywhites yang berambisi memenangi Piala FA untuk kali pertama sejak 1991. []




TRIBUNJATENG.COM - Laga Tottenham vs Middlesbrough  akhirnya Tottenham Hotspur memastikan tiket ke babak 32 besar Piala FA setelah mengeliminasi Middlesbrough lewat laga replay ronde ketiga.

Tottenham Hotspur menang tipis atas Middlesbrough pada pertandingan ulang putaran ketiga di Tottenham Hotspur Stadium, London, Selasa (14/1/2020).

Pasukan Jose Mourinho unggul dengan skor 2-1 dengan gol-gol mereka diwarnai kesalahan pemain lawan yang melakukan blunder.

Spurs memimpin pertama kali melalui gol Giovanni Lo Celso pada menit kedua.

Keunggulan kilat itu terjadi setelah Lo Celso memotong umpan kiper Middlesbrough , Tomas Mejias, yang gagal menjangkau rekannya.

Lo Celso merebutnya, sedikit mengontrol bola, lalu melepaskan tembakan mendatar ke pojok bawah gawang.

• DETIK-DETIK Penangkapan Polisi terhadap Raja Keraton Agung Sejagad, Ini Berita Lengkapnya

• Wind Chill, Film Dibintangi Emily Blunt Bergenre Horor

• Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini Rabu 15 Januari 2020, Leo Cintai Dia yang Mampu Mengajarimu Banyak Hal

Seperempat jam laga, Erik Lamela mencetak gol kedua Tottenham setelah merebut bola dari penguasaan pemain musuh dan mengiris pertahanan lewat aksi individual.

Middlesbrough, klub divisi dua yang diasuh eks pemain bertahan Tottenham Jonathan Woodgate, mencoba bangkit tetapi sudah terlampau larut.

Mereka hanya mendapatkan satu gol via aksi George Saville di menit ke-83.

Spurs pun memenangi laga tanding ulang ini setelah kedua kubu bermain imbang 1-1 di kandang Middlesbrough pada 5 Januari lalu.




Berikut prediksi pertandingan Piala FA 2019-2020 antara Tottenham Hotspur vs Middlesbrough, Rabu (15/01/20) WIB

INDOSPORT.COM - Tottenham Hotspur akan menjalani laga ulang putaran ketiga Piala FA 2019-2020 dengan menghadapi Middlesbrough di markas sendiri pada Rabu (15/01/20) WIB.

Laga ini akan menjadi pertandingan ulang setelah kedua tim bermain 1-1 pada leg pertama. Mengingat kondisi Spurs yang tengah kelimpungan, wajar jika The LilyWhites dirasa akan kesulitan melawan Middlesbrough.

Secara materi, Tottenham Hotspur boleh berbangga diri. Namun performa Spurs dalam beberapa laga terakhir cukup memprihatinkan. Oleh karenanya, Middlesbrough pun akan memanfaatkan kondisi tersebut.

Anak asuh Jonathan Woodgate akan mencoba tampil menekan sejak menit pertama. Jikalau mereka kebobolan pun, Middlesbrough akan memaksa tuan rumah untuk bermain hingga babak adu penalti.

Spurs yang tengah fokus di Liga Inggris tentu akan memanfaatkan laga ini untuk mengembalikan performa mereka yang tengah terpuruk dalam beberapa laga terakhir.

Menarik dinanti bagaimana kiprah Tottenham Hotspur saat menghadapi Middlesbrough . Akankah tim kasta kedua Liga Inggris tersebut akan menancapkan luka lebih dalam ke tuan rumah?

Gazzaniga; Dier, Alderweireld, Vertonghen; Tanganga, Eriksen, Winks, Alli, Sessegnon; Lucas Moura, Son Heung-Min.

Mejias Osorio; Howson, McNair, Fry; Spence, Wing, Saville, Coulson; Roberts, Travernier; Fletcher

Ditengah absennya Harry Kane, Spurs dipaksa memanfaatkan pemain yang ada. Kali ini nama Lucas Moura yang akan menjadi tumpuan. Apalagi di leg pertama ia mampu mencetak gol

Telah mencetak tiga gol sejauh ini bagi Middlesbrough. Kemampuannya melakukan tembakan dari jarak jauh akan dimanfaatkan oleh timnya jika urung menembus barikade pertahanan Spurs.




Berikut tersaji jadwal pertandingan sepak bola Piala FA 2019-2020, dimana salah satunya ada laga Tottenham Hotspur vs Middlesbrough.

INDOSPORT.COM - Berikut tersaji jadwal pertandingan sepak bola Piala FA 2019-2020 pada Selasa (14/01/20) waktu setempat atau Rabu (15/01/20) dini hari WIB yang merupakan pertandingan ulang di babak tiga, di mana salah satunya ada laga Tottenham Hotspur vs Middlesbrough.

Kompetisi sepak bola Piala FA musim ini memang sudah memasuki babak ke-3. Meski demikian, sebanyak 16 tim harus menjalani pertandingan ulang lantaran di babak tersebut mereka hanya mendapat hasil imbang. Tim-tim besar yang akan berlaga juga hanya dua, yaitu Tottenham Hotspur dan Manchester United.

Ada 12 klub yang bakal menjalani pertandingan pada Rabu, 15 Januari 2020. Mereka adalah Coventry vs Bristol Rovers, Shrewsbury vs Bristol City, Blackpool vs Reading, Newcastle United vs Rochdale, Tranmere vs Watford, dan Tottenham vs Middlesbrough. Sementara Carlisle vs Cardiff City dan Manchester United vs Wolverhampton Wanderers akan berlaga pada Kamis, 16 Januari 2020.

Baca Juga Prediksi Pertandingan Piala FA Tottenham Hotspur vs Middlesbrough: Jalan Kembali ke Performa Apik

Pada laga sebelumnya, Tottenham atau Spurs hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 atas Middlesbrough. Klub yang berjuluk Boro sukses mencetak gol terlebih dulu melalui Ashley Fletcher pada menit ke-50. Beruntung, Tottenham bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-61 melalui gol dari Lucas Moura. Laga tersebut berlangsung di Riverside Stadium.

Sekarang, tim asuhan Jose Mourinho itu bermain di hadapan pendukung mereka sendiri di London. Sehingga, Spurs memiliki peluang yang cukup besar untuk bisa memenangkan pertandingan atas Boro.

Namun, mereka juga harus mempersiapkan diri dengan baik dan mengumpulkan semangat juang setelah pada Minggu, 12 Januari 2020 yang lalu di Liga Inggris, Tottenham kalah tipis 0-1 dari Liverpool.

Meski demikian, Spurs telah mencetak rekor belum pernah kalah dalam sembilan pertandingan kandang terakhir mereka melawan Middlesbrough.

Di sisi lain, Boro juga belum berhasil melakukan clean sheets dalam 12 pertemuan terakhir mereka di semua kompetisi sejak 2005 yang lalu. Tentu, ini juga bisa dijadikan modal semangat bagi Tottenham di Piala FA.

Baca Juga 4 Benda yang Wajib Dibawa Saat Nonton Laga Sepak Bola

Berikut tersaji jadwal pertandingan sepak bola 'replay' babak tiga Piala FA pada Rabu, 15 Januari 2020 (WIB):

02.45 - Coventry vs Bristol Rovers

02.45 - Shrewsbury vs Bristol City

02.45 - Blackpool vs Reading

02.45 - Newcastle United vs Rochdale

02.45 - Tranmere vs Watford

03.05 - Tottenham Hotspur vs Middlesbrough

Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply