Contact Form

 

Liverpool vs Brighton : Tanpa Fabinho, Bagaimana Strategi Klopp Hadapi Brighton?


Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih   Liverpool  Juergen Klopp memaklumi blunder yang dilakukan Adrian dalam laga lawan Brighton di  Liga Inggris yang berujung pada kemenangan 2-1. Adrian kebobolan beberapa detik setelah ia turun ke lapangan menggantikan Alex Oxlade-Chamberlain. Adrian dimasukkan karena Alisson Becker terkena kartu merah di menit ke-76. Klopp menilai Adrian belum benar-benar siap untuk turun di laga tersebut.

"Situasi menjadi rumit setelah kartu merah dan kami harus melakukan pergantian. Kami harus memasukkan kiper yang masih berada dalam kondisi 'beku' [tidak melakukan pemanasan yang cukup]." "Semua yang duduk di sini [bangku cadangan] kemungkinan besar tidak berada dalam kondisi hangat [siap bermain]. Bayangkan saja seorang pemain harus langsung bermain dengan celana pendek, baju yang tipis dan sarung tangan yang tidak membuatnya benar-benar dalam kondisi hangat," kata Klopp seperti dikutip dari situs resmi klub.

Adrian kebobolan dengan cara yang terbilang konyol. Saat ia tengah mengatur pagar hidup, pemain Brighton, Lewis Dunk mengirim bola ke arah tiang jauh. Adrian hanya bisa terpana menyaksikan bola masuk ke dalam gawang. "Terkadang sejumlah orang [wasit] membiarkan tendangan bebas seperti itu dan kalian bakal terlihat konyol pada momen itu. Namun itulah yang harus diterima." "Kami teerus berjuang dan Adrian benar-benar membantu kami dengan dua penyelamatan yang sangat bagus. Memang dengan kondisi kaki yang dingin, dia tak bisa menendang bola sejauh yang ia inginkan," ucap Klopp. [Gambas:Video CNN] Meski kesulitan di akhir pertandingan, Klopp puas karena Liverpool bisa mengantongi tiga poin di laga ini. Selain itu, Manchester City juga ditahan imbang sehingga mereka kini punya selisih 11 poin atas The Citizens. "Hal yang penting adalah kami memenangkan laga ini dan saya puas dengan hal yang telah ditunjukkan. Saya sangat gembira dengan usaha yang ditunjukkan oleh para pemain."

"Kartu merah yang diterima semakin membuat kemenangan ini terasa spesial," kata pelatih asal Jerman tersebut. (ptr/jun)




Pelatih Liverpool Jurgen Klopp telah menyiapkan strategi jitu menjelang laga melawan Brighton. Hal ini dilakukan setelah Liverpool dipastikan tak akan diperkuat oleh Fabinho yang mengalami cedera.

Fabinho dipastikan absen pada laga Liverpool vs Brighton & Hove Albion, akhir pekan ini.

Liverpool dipastikan tampil tanpa Fabinho saat menjamu Brighton and Hove Albion pada lanjutan pekan ke-14 Liga Premier, kasta tertinggi Liga Inggris.

• Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Sabtu - Minggu Ini : Link Live Streaming Via TVRI/MolaTV

Adapun laga Liverpool vs Brighton akan digelar di Stadion Anfield pada Sabtu (30/11/2019) pukul 22.00 WIB. Namun, The Reds - julukan tim tuan rumah - takkan bisa diperkuat Fabinho pada laga tersebut.

Berdasarkan pernyataan resmi dari situs klub, Fabinho dinyatakan menderita cedera ligamen pergelangan kaki dan harus melewatkan laga bersama Liverpool hingga tahun baru 2020.

Fabinho, Liverpool (TWITTER.COM/REUTERSUK via bolasport.com)

Cedera tersebut Fabinho alami saat bertemu Napoli pada lanjutan matchday ke-5 Liga Champions, Kamis (28/11/2019) dini hari WIB.

Sang pemain harus ditarik keluar pada menit ke-19 setelah mengalami benturan dengan pemain Napoli, Hirving Lozano.

"Liverpool dapat memastikan bahwa Fabinho mengalami cedera ligamen pergelangan kaki selama pertemuan Liga Champions dengan Napoli di pertengahan pekan," tulis pihak klub pada situs resmi Liverpool.

"Pemeriksaan lebih lanjut tentang cedera telah menghasilkan Fabinho akan absen hingga tahun baru," pihak klub menambahkan.

Fabinho saat beraksi melawan Napoli di Liga Champions, Kamis (28/11/2019) dini hari (liverpoolfc.com)

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp menyampaikan rencananya untuk mengganti sosok Fabinho di lini tengah timnya pada kesempatan konferensi pers, Jumat (29/11/2019).




Liverpool, Beritasatu.com - Menjamu Brighton and Hove Albion, Pelatih Liverpool Jurgen Klopp melakukan tiga perubahan dari tim yang sebelumnya diimbangi Napoli 1-1. Alexander-Arnold, Wijnaldum dan Oxalde-Chamberlain dimainkan sejak menit awal menggantikan posisi Gomez, Milner dan Fabinho yang mengalami cedera.

Sedangkan Brighton melakukan empat perubahan dari tim yang sebelumnya dikalahkan Leicester. Dunk, Bissouma, Gross dan Connolly menjadi starter, menggantikan Duffy, March, Trossard dan Maupay.

Susunan Pemain Liverpool: Alisson, Alexander-Arnold, Van Dijk, Lovren, Robertson, Wijnaldum, Henderson, Oxlade-Chamberlain, Mane, Salah, Firmino. Cadangan: Adrian, Milner, Keita, Gomez, Lallana, Shaqiri, Origi

Brighton : Ryan, Montoya, Dunk, Webster, Burn, Gross, Stephens, Propper, Bissouma, Mooy, Connolly. Cadangan: Button, Duffy, Maupay, Trossard, Murray, Schelotto, Alzate.




TRIBUNNEWS.COM - Sedang berlangsung live streaming Liverpool vs Brighton , beserta susunan pemainnya dapat disimak dalam berita ini.

Liverpool akan bersua dengan Brighton dalam lanjutan pekan 14 Liga Inggris 2019 di Stadion Anfield pada Sabtu (30/11/2019) malam.

Duel seru Liverpool menjamu Brighton dapat disaksikan melalui Live TVRI malam ini mulai pukul 22.00 WIB.

Liverpool yang berstatus sebagai tuan rumah akan memainkan strategi 4-3-3 pada laga malam ini.

Alisson Becker akan menajdi penjaga gawang utama Liverpool pada laga malam ini.

Duet bek tengah akan menurunkan Virgil van Dijk serta Dejan Lovren.

Sementara di posisi fullback akan diisi oleh Trent Alexander-Arnold disebelah kanana sementara Andrew Robertson di posisi kanan.

Jordan Henderson akan diandalkan di lini tengah sebagai jangkar bertahan The Reds.







Bola.net - Liverpool harus turun tanpa Fabinho, yang mengalami cedera di Liga Champions tengah pekan kemarin. Sementara itu, dari kubu Brighton , bek Lewis Dunk bisa kembali bermain setelah lepas dari skorsing. Pemimpin klasemen Liverpool akan menjamu peringkat 12 Brighton di Anfield pada pekan ke-14 Premier League 2019/20, Sabtu (30/11/2019). Pertandingan ini akan ditayangkan di TVRI, dengan kick-off pukul 22:00 WIB. Fabinho dibekap cedera ligamen engkel saat melawan Napoli. Dia diperkirakan harus menepi hingga tahun baru nanti. Naby Keita, yang melewatkan laga kontra Napoli akibat sakit, sudah kembali ke skuad. Sementara itu, Joel Matip masih harus menunggu hasil scan untuk cedera lututnya. Dari pihak Brighton, Aaron Connoly telah kembali berlatih usai melewatkan kekalahan 0-2 lawan Leicester pekan lalu. Namun, Solly March mengalami sedikit cedera dan kondisinya meragukan.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, Van Dijk, Lovren, Alexander-Arnold; Wijnaldum, Henderson, Chamberlain; Mane, Firmino, Salah. Manajer: Jurgen Klopp. Info skuad: Clyne (cedera), Matip (cedera), Fabinho (cedera), Keita (meragukan). Brighton (3-4-3): Ryan; Burn, Dunk, Duffy; March, Stephens, Propper, Montoya; Trossard, Maupay, Gross. Manajer: Graham Potter. Info skuad: Izquierdo (cedera), Bernardo (cedera), March (meragukan), Connoly (meragukan). Baca juga artikel-artikel lainnya:




Prediksi pertandingan Liga Inggris 2019-20 antara Liverpool vs Brighton & Hove Albion tampaknya membuat The Reds terus menggapai kemenangan beruntun.

INDOSPORT.COM - Prediksi pertandingan Liga Inggris 2019-20 antara Liverpool vs Brighton & Hove Albion tampaknya membuat The Reds terus menggapai kemenangan beruntun.

Pertandingan Liverpool vs Brighton & Hove Albion bakal berlangsung di Stadion Anfield, Inggris, Sabtu (30/11/19), pukul 22.00 WIB. Ini merupakan laga pekan ke-14.

Kepala pelatih Liverpool Jurgen Klopp berharap kalau apa yang menimpa gelandang Fabinho di laga melawan Napoli lalu tidak begitu buruk.

"Tentu saja masih dini dan kami semua berharap itu tidak terlalu serius," ujar Klopp dinukil laman Mirror , Kamis (28/11/19).

Terlebih Fabinho merupakan salah satu pemain kunci dalam skema yang diterapkan Jurgen Klopp bersama Liverpool sejauh ini (dalam semua ajang).

Di sisi lain Brighton & Hove Albion juga bakal berusaha semaksimal mungkin untuk menjegal Liverpool usai dua laga terakhir menelan kekalahan.

Meski terbilang sulit, tetapi mereka tampaknya siap menampilkan 11 pemain andalan sekaligus sang pelatih akan menyiapkan skema jitu.

Saat ini Liverpool berada di posisi pertama dengan 37 angka. Sedangkan Brighton & Hove Albion bertengger di urutan ke-12 dengan 15 poin dari daftar klasemen sementara .

© twitter.com/LFC Sadio Mane saat mengamankan bola dari pemain Chelsea di ajang Piala Super Eropa 2019

Liverpool diprediksi akan menurunkan striker andalan mereka, yakni Sadio Mane. Sebab Mane memiliki peran yang cukup sentral sejauh ini.

Terlebih Mane sudah membuat delapan gol dan dua assists dalam 13 pertandingan Liga Inggris 2019-20. Tentu hal tersebut mesti jadi waspada.

© mirror.co.uk Pemain Brighton & Hove Albion Aaron Mooy (kanan) saat mengeksekusi bola.

Di sisi lain, Brighton & Hove Albion tampaknya siap menampilkan gelandang serang Aaron Mooy untuk melakoni pertandingan tandang nanti.

Mengingat Aaron Mooy sudah membuat tujuh penampilan dan kerap melahirkan deretan umpan kunci ke lini depan serangan Brighton & Hove Albion.

Aston Villa 1-2 Liverpool (Liga Inggris, 02/11/19).

Liverpool 3-1 Mancheser City (Liga Inggris, 10/11/19).

Crystal Palace 1-2 Liverpool (Liga Inggris, 23/11/19).

Aston Villa 2-1 Brighton & Hove Albion (Liga Inggris, 19/10/19).

Brighton & Hove Albion 3-2 Everton (Liga Inggris, 26/10/19).

Brighton & Hove Albion 2-0 Norwich City (Liga Inggris, 02/11/19).

Manchester United 3-1 Brighton & Hove Albion (Liga Inggris, 10/11/19).

Brighton & Hove Albion 0-2 Leicester City (Liga Inggris, 23/11/19).

Liverpool 6-1 Brighton & Hove Albion (Piala FA, 19/02/12).

Brighton & Hove Albion 1-5 Liverpool (Liga Inggris, 02/12/17).

Liverpool 4-0 Brighton & Hove Albion (Liga Inggris, 13/05/19).

Liverpool 1-0 Brighton & Hove Albion (Liga Inggris, 25/08/18).

Brighton & Hove Albion 0-1 Liverpool (Liga Inggris, 12/01/19).

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Dejan Lovren, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Jorfan Henderson, Fabinho, Georginio Wijnaldum; Sadio Mane, Roberto Firmino, Mohammed Salah.

Brighton & Hove Albion (3-4-2-1): Mat Ryan; Shane Duffy, Adam Webster, Dan Burn; Martin Montoya, Davy PRopper, Dale Stephens, Solly March; Aaron Mooy, Leoandro Trossard; Neal Maupay.

Presentase : 60% (Liverpool), 20% (Imbang), 20% (Brighton & Hove Albion).




Fabinho mengalami cedera engkel pada menit ke-19 laga lanjutan Liga Champions melawan Napoli di Anfield pada Rabu (27/11) waktu setempat setelah berbenturan dengan Hirving Lozano dan ditarik keluar digantikan Georginio Wijnaldum. Gelandang Liverpool Fabinho - Reuters/Paul Burrows




1. Newcastle United vs Manchester City pukul 19.30 WIB. (Mola TV)

2. Burnley vs Crystal Palace pukul 22.00 WIB (Mola TV)

3. Chelsea vs West Ham United pukul 22.00 WIB (Mola TV)

4. Liverpool vs Brighton pukul 22.00 WIB (Mola TV / TVRI)

5. Tottenham Hotspurs vs Bournemouth pukul 22.00 WIB (Mola TV)

1. Southampton vs Watford pukul 00.30 WIB (Mola TV)

2. Norwich vs Arsenal pukul 21.00 WIB. (Mola TV / TVRI)

3. Wolves vs Sheffield United pukul 21.00 WIB (Mola TV)

4. Leicester City vs Everton pukul 23.30 WIB (Mola TV)

5. Manchester United vs Aston Villa pukul 23.30 WIB (Mola TV)




Bisnis.com , JAKARTA - Penyerang Liverpool Sadio Mane tidak khawatir menghadapi jadwal di bulan Desember yang sibuk. Di akhir pekan ini, Liverpool akan menghadapi Brighton Hove & Albion di Stadion Anfield. Klub Merseyside itu harus memainkan sembilan pertandingan bulan depan dan menghadapi Aston Villa dalam Piala Liga pada 17 Desember sehari sebelum memainkan pertandingan pembuka Piala Dunia Klub di Qatar. Juara Liga Champions musim lalu itu ditahan seri di kandang sendiri oleh Napoli pada pertandingan terakhir kompetisi klub elite Eropa itu Rabu, tetapi menyatakan pemain-pemainnya tidak akan mengalami kelelahan mental. "Kelelahan itu ada di kepala, jadi sepanjang tubuh memulihkan diri dengan baik maka saya kira tidak sulit bagi kami untuk memainkan setiap pertandingan," kata pemain berusia 27 tahun itu kepada media massa Inggris. "Seandainya tim memerlukan kami dan pelatih memerlukan kami, saya kira kami akan siap bermain dan membantu tim. Saya ada di sini untuk bekerja setiap hari dan siap turun kembali setiap hari." Pemain timnas Senegal itu sudah bermain pada setiap pertandingan Liga Premier untuk Liverpool selama musim ini dengan mencetak delapan gol dan sudah lima kali tampil pada Liga Champions. Mitra-mitra serangnya, Roberto Firmino dan Mohamed Salah, sejauh ini masing-masing sudah 18 dan 16 kali tampil pada semua kompetisi, kecuali Community Shield dan pertandingan Piala Super Eropa. Mane menyatakan menjuarai Liga Champions musim lalu telah mendorong Liverpool ke level baru dan bahwa sukses pada Piala Dunia Klub yang mulai dari 11 sampai 22 Desember nanti akan memberi tim ini dorongan lebih. "Saya selalu bilang bahwa memenangkan pertandingan dan memenangkan trofi itu memotivasi pemain setiap waktu," sambung dia seperti dikutip Reuters. "Jika kami bisa menjuarai Piala Dunia Klub maka itu akan memberi kami momentum lebih." Liverpool, yang kokoh di puncak klasemen Liga Premier Inggris dengan selisih sembilan poin dari penguntit terdekatnya, menjamu peringkat ke-12 dalam klasemen Brighton and Hove Albion esok Sabtu. Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Liverpool



Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply