KOMPAS.com - Laga AC Milan vs SPAL di pentas Liga Italia berakhir untuk kemenangan tuan rumah, 1-0.
Duel AC Milan vs SPAL itu terjadi pada Kamis (31/10/2019) atau Jumat dini hari WIB.
Satu biji gol di pertandingan AC Milan vs SPAL itu dicetak oleh pemain depan Suso pada menit ke063.
Kemenangan tim berjuluk Rossoneri ini menjadi kali pertama selepas mengganti pelatih mereka. Pioli menangani Milan sejak 9 Oktober 2019.
Stefano Pioli yang ditunjuk pelatih baru AC Milan akhirnya merasakan manis di laga ketiganya.
Dua laga sebelumnya berakhir imbang 2-2 melawan Lecce di kandang dan kalah 1-2 saat tandang ke markas AS Roma.
Baca juga: AC Milan Vs SPAL, Pioli Akhirnya Rasakan Kemenangan
"Saya meminta kepada para pemain untuk berjuang, kami memberi sedikit dan membuat banyak peluang," kata Pioli seusai laga dikutip Football Italia.
Bagi Pioli, kemenangan tipis ini bisa menjadi lecutan semangat menatap laga selanjutnya.
Lawan di pekan depan bukan sembarang klub, yakni Lazio yang belum terkalahkan dalam lima laga terakhirnya.
"Sayang sekali kami cukup kesulitan menyeimbangkan permainan hingga akhir, tetapi menang melalui penderitaan dapat membantu kami, juga untuk pertandingan melawan Lazio," jelas eks pelatih Inter Milan ini.
TEMPO.CO , Jakarta - AC Milan berhasil mengalahkan SPAL dengan skor 1-0 dalam lanjutan Serie A Liga Italia pekan ke-10 di Giuseppe Meazza, Jumat dinihari WIB, 1 November 2019. Gol tunggal dalam pertandingan itu dicetak Suso pada menit ke-63. Milan tampil cukup dominan dalam pertandingan kandangnya ini. Mereka menguasai bola hingga 56 persen dan melakukan 10 tembakan yang 6 di antaranya terarah. SPAL melakukan 5 tembakan dan hanya 2 yang terarah. Bagi Milan hasil ini menjadi kebangkitan setelah dalam dua laga sebelumnya gagal menang. Kini mereka naik ke urutan ke-10 klasemen dengan nilai 13 dari 10 laga. SPAL di urutan ke-19 dengan nilai 7. Hasil Serie A Liga Italia pekan ke-10 Parma 0 - 1 Verona Brescia 1 - 2 Inter Napoli 2 - 2 Atalanta Cagliari 3 - 2 Bologna Juventus 2 - 1 Genoa Lazio 4 - 0 Torino Sampdoria 1 - 1 Lecce Sassuolo 1 - 2 Fiorentina Udinese 0 - 4 Roma Milan 1 - 0 SPAL.
Klasemen Serie A Liga Italia No Tim Main Gol Poin 1 Juventus 10 +9 26 2 Inter 10 +12 25 3 Atalanta 10 +14 21 4 Roma 10 +7 19 5 Lazio 10 +12 18 6 Napoli 10 +7 18 7 Cagliari 10 +6 18 8 Fiorentina 10 +2 15 9 Parma 10 +1 13 10 Milan 10 −3 13 11 Bologna 10 −1 12 12 Verona 10 −1 11 13 Torino 10 −5 11 14 Udinese 10 −12 10 15 Sassuolo 9 −2 9 16 Lecce 10 −8 9 17 Genoa 10 −10 8 18 Brescia 9 −5 7 19 SPAL 10 −10 7 20 Sampdoria 10 −13 5
Milan - AC Milan akan menghadapi SPAL pada laga pekan ke-10 yang berlangsung di San Siro, Kamis (31/10/2019) atau Jumat dini hari WIB. AC Milan wajib menang untuk bisa keluar dari tekanan yang sedang dirasakan.
Keputusan manajemen AC Milan untuk mengganti pelatih setelah pekan ketujuh belum menunjukkan hasil memuaskan. Dua pertandingan pertama bersama Stefano Pioli dilalui AC Milan tanpa kemenangan. Melawan SPAL, yang kondisinya lebih parah daripada mereka, adalah peluang emas bagi Rossoneri untuk akhirnya meraih kemenangan.
Baca Juga FOTO: AC Milan Menang Tipis Lawan SPAL
Tiga kemenangan dan empat kekalahan membuat AC Milan mendepak pelatih Marco Giampaolo, yang di awal musim digaet dari Sampdoria. Milan mengangkat Pioli sebagai penggantinya.
Dalam laga pertama bersama Pioli, menjamu Lecce pada pekan ke-8, AC Milan mencetak dua gol lewat Hakan Calhanoglu dan Krzysztof Piatek, cuma meraih hasil imbang 2-2. Akhir pekan kemarin, satu gol Theo Hernandez tak cukup untuk menghindarkan AC Milan dari kekalahan 1-2 di markas Roma.
AC Milan ingin segera menang. Melawan SPAL, yang sama seperti mereka cuma menang sekali dalam enam laga terakhirnya di Serie A, adalah saat yang tepat bagi AC Milan untuk melakukannya. Pasalnya, SPAL lebih mengenaskan daripada AC Milan, terutama dalam laga-laga tandang.
SPAL selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam empat laga tandang yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini. Hasil-hasilnya adalah 0-1 vs Bologna, 0-3 vs Sassuolo, 0-2 vs Juventus, dan 0-2 vs Cagliari.
Di atas kertas, AC Milan cukup difavoritkan meraih tiga poin. Namun, AC Milan tetap perlu berhati-hati. Akhir pekan kemarin, SPAL mampu membuat Napoli frustrasi, dan mengamankan hasil imbang 1-1 melalui gol penyama kedudukan Jasmin Kurtic.
View this post on Instagram
Calling all young spirited talents to join Grid Network team! . Are you dare enough to be a part of our DIGITAL ECOSYSTEM? . Send your CV to recruitment@gridnetwork.id (Jakarta) or rec-solo@gridnetwork.id (Solo) . Come & Join our dynamic team!
Milan akhirnya meraih kemenangan berkat gol semata wayang yang dicetak Suso. AC Milan berhasil kembali trek kemenangan usai menaklukkan perlawanan penghuni zona degradasi, SPAL , dengan skor minimalis 1-0, dalam lanjutan Serie A giornata 10, di Stadion Giueseppe Meazza, Jumat (1/11) dini hari WIB.
Gol kemenangan Rossoneri dicetak via tendangan bebas Suso pada paruh kedua. Hasil ini membuat Milan naik ke peringkat 10 dengan 13 poin. Sementara SPAL masih berkutat di zona merah.
AC Milan langsung membuat ancaman di awal laga ketika tembakan Lucas Paqueta yang mengarah ke pojok bawah gawang masih mampu diamankan Etrit Berisha.
Setelahnya, Rossoneri beberapa kali menciptakan peluang melalui tendangan yang dikirim Krzysztof Piatek dan Hakan Calhanoglu. Sayang keduanya belum mampu mengarahkan bola tepat ke gawang SPAL.
Serangan yang dibangun Milan belum juga membuahkan hasil manis. Setengah jam laga berjalan, Calhanoglu kembali membuat kans, namun sepakan kaki kirinya belum bisa merepotkan Berisha.
SPAL baru bisa balik mengancam gawang Milan saat laga memasuki menit ke-36. Andrea Petagna mengirim tembakan dari depan kotak penalti, namun bola sepakannya mengarah tepat ke pelukan Gianluigi Donnarumma.
Milan sebenarnya mampu membuat gol di awal babak kedua melalui sepakan kaki kiri Theo Hernandez usai menerima sodoran dari Paqueta. Sayang gol tersebut dianulir karena Hernandez lebih dulu dalam posisi offside.
Gol yang ditunggu publik tuan rumah akhirya tercipta di menit ke-63. Sebuah eksekusi tendangan bebas Suso meluncur mulus mengoyak jala gawang SPAL yang membuat Berisha mati langkah.
10 menit jelang akhir laga, Calhanoglu mengirim sebuah umpan manis yang dikontrol dengan apik oleh Paqueta. Ia mampu melewati hadangan dua pemain lawan, namun sepakannya masih mampu diantisipasi oleh Berisha
Sergio Floccari mendapat ruang tembak dari jarak sekitar 25 meter, hanya saja eksekusi tendangan jarak jauhnya masih mengarah lurus ke posisi Donnarumma.
Milan terus berupaya menambah jumlah gol, namun sampai akhir laga tidak ada gol tambahan yang tercipta.
AC Milan: Gianluigi Donnarumma; Leo Duarte, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Lucas Paqueta, Ismael Bennacer, Franck Kessie; Samu Castillejo, Krzysztof Piatek, Hakan Calhanoglu. Artikel dilanjutkan di bawah ini
Cadangan: Pepe Reina, Antonio Donnarumma, Davide Calabria, Andrea Conti, Matteo Gabbia, Lucas Biglia, Giacomo Bonaventura, Rade Krunic, Fabio Borini, Suso, Ante Rebic, Rafael Leao.
SPAL: Etrit Berisha; Nenad Tomovic, Franceso Vicari, Thiago Cionek; Gabriel Strefezza, Alessandro Murgia, Simone Missiroli, Jasmin Kurtic, Arkadiusz Reca; Sergio Floccari, Andrea Petagna.
Cadangan: Karlo Letica, Demba Thiam, Igor Julio, Jacopo Sala, Felipe dal Belo, Bartosz Salamon, Paolo Cannistra, Mattia Valoti, Mirko Valdifiori, Riccardo Mastrilli, Gabriele Moncini, Alberto Paloschi.
Live Streaming TV Online AC Milan vs SPAL di Bein Sports 2, Via Maxstream, Akses di Sini
TRIBUNNEWS.COM - Link live streaming laga AC Milan menghadapi SPAL dalam lanjutan pekan kesepuluh Liga Italia 2019 dapat diakses dalam berita ini.
Pertandingan seru antara AC Milan vs SPAL akan diselenggarakan di Stadion San Siro , Kota Milan, Jumat (1/11/2019) dinihari.
(Link live streaming laga AC Milan vs SPAL dapat dilihat pada akhir berita)
Duel AC Milan vs SPAL juga akan disiarkan secara langsung di Bein Sports 2 mulai pukul 03.00 WIB.
Baca: Real Madrid Dipaksa Sang Bos Rekrut NGolo Kante dari Chelsea
AC Milan yang bertindak sebagai tuan rumah mengusung formasi 4-3-3 untuk meraih kemenangan melawan SPAL .
Gianluigi Donnarumma otomatis menjadi kiper utama di bawah mistar gawang II Rosonerri.
Empat bek akan berkoordinasi untuk menghalau setiap serangan tim tamu, Musachhio dan Romagnoli menjadi bek sentral.
Leo Duarte dan Theo Hernandez akan bahu membahu baik membantu lini pertahanan maupun penyerangan jika dibutuhkan melalui sisi full-back.
Gelandang AC Milan dalam laga kali ini diisi oleh Ismael Bennacer, Lucas Paqueta, dan Franck Kessie.
Suso menjadi algojo tendangan bebas yang berujung gol pada laga AC Milan vs SPAL di Serie A 2019/2020, Jumat (01/11/19).
INDOSPORT.COM - Hasil pertandingan AC Milan vs SPAL berakhir dengan skor tipis 1-0 untuk kemenangan tim tuan rumah pada ajang Serie A 2019-2020, Jumat (01/11/19) dini hari WIB.
Pertandingan AC Milan vs SPAL berjalan di Stadion San Siro, Italia, Ini merupakan lanjutan pertandingan pekan ke-10 dan begitu menentukan bagi kedua tim.
Sejak awal laga, AC Milan langsung melancarkan serangan dari berbagai sisi. Akan tetapi, upaya AC Milan belum membuahkan hasil.
SPAL yang tak ingin ditekan terus, secara sabar dan perlahan berusaha keluar untuk menyerang. Beberapa serangan berbahaya masih belum bisa merobek jala lawan.
Hingga akhir babak pertama tak ada gol tambahan yang dikemas oleh AC Milan maupun SPAL. Tentu kedua pelatih bakal menerapkan strategi lain di babak kedua.
Pasca rehat, AC Milan coba untuk kembali mengontrol jalannya pertandingan. Operan satu-dua hingga berujung terobosan masih bisa dimentahkan lawan.
Publik San Siro baru bisa berteriak ketika Suso berhasil menjadi algojo tendangan bebas pada menit ke-63. Tendangannya tak bisa dijangkau kiper lawan.
Sehingga AC Milan unggul 1-0 untuk sementara waktu. SPAL yang tertinggal berusaha agar bisa menyamakan kedudukan. Tetapi serangan masih belum berbuah hasil baik.
Hingga akhir pertandingan tak ada gol tambahan dari kedua kesebelasan. Sehingga dengan kemenangan tipis ini, AC Milan berhak mendulang tiga poin.
Hal tersebut membuat AC Milan naik peringkat ke urutan ke-10 dengan mengoleksi 13 poin. Sedangkan SPAL masih tertahan di posisi ke-19 dengan tujuh angka .
AC Milan (4-3-3) : Gianluigi Donnarumma; Leo Duarte, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Lucas Paqueta, Ismaël Bennacer, Franck Kessie; Samu Castillejo, Krzysztof Piatek; Hakan Calhanoğlu.
SPAL (3-5-2) : Etrit Berisha; Thiago Rangel Cionek, Francesco Vicari, Nenad Tomovic; Gabriel Strefezza, Alessandro Murgia, Simone Missiroli, Jasmin Kurtic, Arkadiusz Reca; Andrea Petagna, Sergio Floccari.
Stefano Pioli memeluk Leo Duarte usai pertandingan Serie A Italia antara AC Milan vs SPAL.
INDOSPORT.COM - Berikut 4 fakta di luar nalar dari kemenangan perdana Stefano Pioli usai pertandingan Serie A Italia antara AC Milan vs SPAL, Jumat (01/11/19) dini hari tadi.
Ya, AC Milan mendapatkan kemenangan atas SPAL berkat gol dari gelandang asal Spanyol mereka, Suso yang berawal dari tendangan bebas pada menit ke-63.
Ini merupakan kemenangan pertama Pioli sekaligus juga untuk AC Milan pada 3 laga terakhir. Di mana dua laga sebelumnya di Serie A Italia mereka harus menelan sekali kalah dan sekali imbang.
Kemenangan ini juga membuat AC Milan naik ke peringkat ke-10 dengan mengoleksi 13 poin, berjarak 5 poin untuk bisa menggeser Lazio atau Napoli di peringkat ke-5 dan ke-6.
Selain catatan yang ditorehkan di atas, ternyata kemenangan perdana AC Milan di bawah asuhan Stefano Pioli juga menyimpan 5 fakta di luar nalar.
Berikut INDOSPORT sudah rangkum ke dalam 5 fakta di luar nalar dari kemenangan perdana Pioli di laga AC Milan vs SPAL.
Mungkin sebelum laga, rekor pertemuan antara AC Milan vs SPAL selama tujuh pertandingan beruntun selalu dimenangkan oleh Rossoneri. Kini rekor tersebut menjadi delapan kemenangan beruntun AC Milan kontra SPAL.
AC Milan juga mencatatkan statistik mengagumkan usai kemenangan ini, yaitu menjaga gawangnya tetap bersih alias clean sheet untuk pertama kalinya dalam 6 laga terakhir.
Mereka terakhir kali clean sheet saat menghadapi Hellas Verona di giornata ke-3 Serie A Italia pada tanggal 16 September 2019 lalu.
Berkat kemenangan ini, AC Milan sudah mencatat empat kali menang tapi ada catatan yang harus diperhatikan untuk mengarungi sisa musim ini.
Yaitu empat kemenangan AC Milan sejauh ini, termasuk kontra SPAL dini hari tadi, semuanya dimenangkan dengan margin hanya satu gol. Bahkan tiga dari empat kemenangan, berakhir hanya 1-0.
Gol tunggal untuk kemenangan AC Milan tentu bisa menjadi momentum untuk Suso, apalagi dirinya di laga tadi dimainkan sebagai pemain pengganti.
Ya, Suso mencetak gol pertamanya sejak bulan Mei untuk kompetisi Serie A Italia. Terakhir kali mencetak gol tersebut, Suso juga berkat tendangan bebas.
Yang terakhir adalah keefektifan serangan AC Milan, yang sangat penting untuk laju mereka ke 6 besar atau 4 besar. Di laga ini mereka berhasil mencatatkan sebanyak 5 shots on target.
Jika dilihat, catatan ini masih kalah saat AC Milan menang dari Genoa dan ditahan imbang oleh Lecce. Kedua laga tersebut, mereka berhasil mencatatkan sebanyak 6 shots on target.
Itulah 5 fakta di luar nalar dari kemenangan Stefano Pioli di Serie A Italia musim ini usai pertandingan AC Milan vs SPAL dini hari tadi.
tirto.id - Pertandingan AC Milan vs SPAL dalam lanjutan giornata 10 Liga Italia dapat ditonton melalui live streaming beIN Sports 2 pada Jumat (1/11/2019) pukul 03.00 WIB. Laga di San Siro ini penting bagi tuan rumah yang masih belum juga menang di era Stefano Pioli. Sejak Pioli masuk menggantikan Marco Giampaolo, AC Milan hanya meraih hasil imbang 2-2 kontra Lecce (21/10), lalu tumbang atas AS Roma 2-1 (28/10). Pertahanan mereka yang rapuh tampak jelas, dengan terkoyak 4 kali hanya dalam 2 laga. Namun, SPAL adalah lawan tempat menabung poin untuk Milan. Dikatakan demikian, karena hingga kini SPAL masih di zona degradasi dalam klasemen Liga Italia. Mereka baru mengoleksi 7 angka, atau berjarak tiga poin dari Rossoneri. SPAL juga cuma dua angka dari Sampdoria sang juru kunci. Hanya saja, Pioli tidak dapat meremehkan sang lawan begitu saja. Fakta bahwa SPAL bisa bermain imbang 1-1 kontra Napoli dalam laga terakhir (27/10) layak menjadi catatan khusus. Selain itu, dalam lima laga terakhir di Serie A, SPAL memiliki koleksi angka yang sama dengan Milan: 4 poin hasil 1 menang, 1 seri, dan 3 kalah. Kali ini, AC Milan akan berupaya untuk memperbaiki catatan kandang mereka yang tidak istimewa di Serie A. Dalam 4 laga di San Siro, Rossoneri hanya meraih 1 menang, 1 seri, dan 2 tumbang. Bahkan, kemenangan kandang terakhir dirasakan pada 31 Agustus lalu, saat memukul Brescia 1-0. Sebaliknya, SPAL dalam empat laga tandang di Serie A musim ini, sangat buruk. Mereka tidak hanya selalu kalah, plus kebobolan 8 kali. SPAL juga tercatat tidak pernah mencetak satu gol pun saat dipukul Bologna, Sassuolo, Juventus, hingga Cagliari.
Rekor Head to Head AC Milan vs SPAL Dalam empat persuaan sebelumnya, SPAL selalu kalah dari AC Milan. Namun, musim lalu, SPAL mampu hanya kalah tipis baik di laga kandang maupun tandang. Melihat tuan rumah kali ini sedang bermasalah, bukan tidak mungkin ada kejutan yang disiapkan tim tamu. 27/05/19: SPAL vs Milan 2-3 30/12/18: Milan vs SPAL 2-1 10/02/18: SPAL vs Milan 0-4 21/09/17: Milan vs SPAL 2-0 Live Streaming AC Milan vs SPAL Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan AC Milan vs SPAL dapat ditonton melalui live streaming beIN Sports 2 pada Jumat (1/11/2019) pukul 03.00 WIB. Untuk menonton laga ini, penggemar sepak bola terlebih dahulu mesti mengaktifkan paket berlangganan. Biaya satu minggu adalah Rp20.000 sedangkan sebulan Rp45.000.
Reporter: Fitra Firdaus Penulis: Fitra Firdaus Editor: Agung DH
TRIBUNKALTIM.CO - Berlangsung, Live Streaming TV Online AC Milan vs SPAL di Liga Italia , tanpa Suso Skor Masih 0-0.
Saat ini pertandingan Live Streaming TV Online AC Milan vs SPAL di Liga Italia sedang berlangsung.
Duel AC Milan vs SPAL tersaji pada Kamis (31/10/2019), pukul 03.00 WIB atau 04.00 WITA.
• Terungkap, Antonio Conte Siap Lepas 3 Pemain Inter Milan Demi Pemain Barcelona yang Diincar AC Milan
• LINK Live Streaming TV Online AC Milan vs SPAL, Stefano Pioli Memburu Kemenangan Pertama Liga Italia
• Kabar Duka dari PSSI, Wonderkid Timnas Indonesia Alfin Lestaluhu Meninggal Dunia, Korban Gempa Ambon
Laga Liga Italia AC Milan vs SPAL bisa disaksikan via Live Streaming TV Online sesaat lagi.
Link Live Streaming AC Milan vs SPAL di Liga Italia bisa diakses via tautan tv online yang disediakan beIN Sports .com dan vidio.com premier (berbayar).
Duel AC Milan vs SPAL merupakan laga penutup pekan ke-10 Liga Italia Serie A.
Laga AC Milan vs SPAL itu dihelat di Stadion San Siro, Kamis (31/10/2019) atau Jumat dini hari WIB.
Menjamu SPAL , AC Milan memburu kemenangan kemenangan pertama mereka sejak mengalahkan Genoa pada 5 Oktober lalu.
Namun kali ini pelatih AC Milan Stefano Pioli tak memainkan Suso sejak babak pertama.
Winger asal Spanyol, Suso terlempar dari starting line up AC Milan melawan SPAL .