Liputan6.com, Jakarta - Presiden ke-3 Republik Indonesia Baharuddin Jusuf Habibie dikabarkan meninggal dunia pada Selasa (10/9/2019) dini hari. Namun, kabar itu dipastikan bohong atau tidak benar.
Hal tersebut dikonfirmasi oleh sekretaris pribadi BJ Habibie, Rubijanto. Dia mengatakan kondisi kesehatan BJ Habibie justru membaik.
"Aman terkendali, terima kasih," kata Rubijanto saat menjawab pertanyaan mengenai kondisi kesehatan terkini BJ Habibie seperti dilansir Antara , Selasa.
Sebelumnya, BJ Habibie sedang menjalani perawatan insentif di RSPAD oleh tim dokter kepresidenan.
"Dengan hormat bersama ini kami konfirmasikan bahwa Bapak BJ Habibie saat ini sedang menjalani perawatan yang intensif oleh Tim Dokter Kepresidenan (TDK) di RSPAD Gatot Soebroto," kata Rubijanto dalam keterangan tertulisnya, Minggu 8 September 2019.
Namun, Rubijanto belum mau menerangkan penyakit apa yang sedang dialami Habibie. Dia hanya menginformasikan, BJ Habibie belum bisa dijenguk.
"Sesuai petunjuk TDK bahwa agar beliau mendapat perawatan optimal dan dapat istirahat penuh, maka untuk sementara waktu Bapak Habibie belum diizinkan untuk dikunjungi," ujarnya.
Kondisi BJ Habibie Saat Ini Hingga Dikabarkan Meninggal
Thareq Kemal Habibie minta masyarakat untuk turut mendoakan ayahnya.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie dikabarkan meninggal dunia, Selasa (10/9/2019). Faktanya, beliau sedang dalam perawatan di RSPAD Gatot Subroto.
Kabar tidak benar tersebut beredar pada Selasa dinihari di aplikasi bertukar pesan dan media sosial. Bukan kali ini saja Habibie dikabarkan meninggal.
Menurut catatan, sejak 2012 sudah 6 kali Habibie dikabarkan meninggal dunia. Berikut catatannya:
Di akhir Februari 2012 linimasa Twitter ramai mengabarkan soal meninggalnya BJ Habibie . Tak jelas siapa yang menyebar, namun pembicaraan tersebut ramai dibicarakan pada Minggu (26/2/2019)
Ucapan belasungkawan pun mengalir di linimasa. Berita tersebut kemudian dikonfirmasi ketidakbenarannya oleh The Habibie Center.
Pada 2016, di usianya ke-80 tahun, beredar berita yang menyebutkan bahwa BJ Habibie meninggal dunia. Kabar tersebut juga terdistribusi melalui jaringan percakapan, utamanya grup Whatsapp.
Akun @habibiecenter di Twitter kemudian mengkonfirmasi bahwa berita tersebut adalah hoaks "Alhamdulillah Bapak B.J. Habibie dalam keadaan sehat walafiat. Saat ini beliau sedang di Jerman . Terima Kasih atas perhatiannya," begitu pesan yang disampaikan @habibiecenter di Twitter seperti diberitakan Kompas.com (1/11/2016).
Hari itu yang meninggal bukan Habibie, tapi Teddy Thohir atau Muchamad Thohir yang adalah ayah pengusaha Erick Thohir. Jenazah Teddy disemayamkan di Jalan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, yang berdekatan dengan rumah Habibie.
Beredar Hoaks BJ Habibie Meninggal Dunia, Ini Kondisi Terakhir Presiden ke-3 RI Saat Dijenguk Jokowi
Presiden ke-3 Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie dirawat secara instensif oleh Tim Dokter Kepresidenan di RSPAD Gatot Soebroto.
Namun sempat beredar kabar BJ Habibie wafat beredar pagi ini dimedia sosial dan pesan berantai, sehingga menjadi trending topik di twitter.
Mengutip situs Antara, lokasi tempat Habibie dirawat intensif di RSPAD Gatot Soebroto tampak sepi pada pagi ini pukul 05.40 WIB.
Tidak terlihat adanya pengawalan atau kolega dan pejabat negara yang menjenguk, sebagaimana lazimnya ketika seorang tokoh bangsa pada umumnya
Sehari sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjenguk Presiden ke-3 RI, Bacharuddin Jusuf Habibie (BJ Habibie) di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Senin (9/9/2019).
Dalam keterangan tertulis yang diterima Tribunnews.com dari Kepala Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden , Erlin Suastini, Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno sekitar pukul 18.23 WIB tiba di RSPAD Gatot Soebroto.
Kedatangan keduanya disambut langsung oleh Kepala RSPAD Gatot Soebroto dr. Terawan Agus Putranto.
Sebelumnya Sekretaris Pribadi BJ Habibie , Rubijanto juga mengkonfirmasi hal serupa.
Kabar liar meninggalnya Presiden ketiga Republik Indonesia Baharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia pada Selasa (10/9/2019) dinihari, tersebar di media sosial aplikasi bertukar pesan.
Pesan itu, muncul Selasa dinihari sekitar pukul 00:00 WIB, namun dihapus pada pukul 05:00 WIB.
Pihak kerabat dekat BJ Habibie memastikan bahwa kabar tersebut tidak benar alias hoaks.
Hal itu sebagaimana diungkap akun Twitter Radio Elshinta, Selasa (10/9/2019) pagi.
"Adrie Subono, kerabat BJ Habibie menyatakan bila informasi mengenai presiden ke-3 RI BJ Habibie yang dikabarkan meninggal dunia adalah bohong (HOAX) dan menjelaskan bahwa kondisi BJ Habibie membaik, sebagaimana ketika dijenguk Presiden Jokowi kemarin," tulis @RadioElshinta.
Melansir Kompas.com dari Antara, di lokasi tempat Habibie dirawat intensif, Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, sejak pukul 05:40 WIB, tidak tampak adanya keramaian.
Baca: Doa Buka Puasa Asyura 10 Muharram 1441 H, Ini Keistimewaan Orang Berpuasa Menurut Ustadz Adi Hidayat
Baca: Beredar Hoaks BJ Habibie Meninggal Dunia, Ini Kondisi Terakhir Presiden ke-3 RI Saat Dijenguk Jokowi
Tak ada pengawalan atau kolega dan pejabat negara yang menjenguk, sebagaimana lazimnya ketika seorang tokoh bangsa meninggal dunia.
Bahkan dua orang petugas informasi yang ditanya mengaku tidak mengetahui info tersebut dan siapa yang menjenguk Habibie.
"Wah enggak tahu saya," kata para petugas informasi yang tidak mau disebutkan namanya.
Informasi terakhir, Habibie tengah menjalani perawatan intensif di ruangan CICU lantai 2, Gedung Utama RSPAD sejak Senin (2/9) lalu.
Asisten Pribadi Presiden RI Ketiga BJ Habibie, Rubijanto membantah kabar suami dari Hasri Ainun ini meninggal. Presiden Joko Widodo (kiri) menyambut Presiden ketiga RI BJ Habibie (kanan) di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (24/5/2019). - ANTARA/Puspa Perwitasari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cucu keponakan BJ Habibie Melanie Subono geram dengan isu hoaks di masyarakat yang menyebut eyangnya meninggal.
Melanie sebut mereka yang niat membuat hoaks tersebut ialah manusia-manusia terkutuk.
Anak dari Promotor musik ternama Ardie Subono itu mengungkapkan 3 poin penting soal isu kesehatan Presiden ke-3 RI itu.
Melanie mengaku, sejak isu kesehatan BJ Habibie menurun ia mendapat ratusan pesan di Instagramnya.
Wanita yang juga aktif di kegiatan sosial Rumah Harapan itu cukup kesal dengan banyaknya pertanyaan yang sudah pernah diklarifikasinya itu.
“382 pesan tadi pagi yang cuma nanya kak eyang sakit? karna abis liat di berita dan Akun gw dan akun beliau bahwa beliau sakit ... Kan DAH DITULIS,” tulis Melanie di akun Instagramnya Selasa (10/9/2019) sambil memajang fotonya dengan kakeknya itu.
Ia juga mengaku tidak habis fikir dengan banyaknya pertanyaan yang mengklarifikasi soal BJ Habibie telah meninggal dunia.
Baca: Melanie Subono Minta Doa dan Ungkap Kondisi Terbaru BJ Habibie Usai Masuk Rumah Sakit
Baca: Bukan Hanya Sekali, BJ Habibie Tercatat Dikabarkan Meninggal Dunia 6 Kali Sejak 2012
“Dont u think kalau sampai ada apa apa KAMI , media atau akun GUE atau beliau pastinya akan SHARE berita tersebut ??” jelasnya.
Namun jelas Melanie, ia tidak habis fikir dengan para pembuat hoaks yang iseng meluangkan waktu untuk membuat kabar bohong BJ Habibie meninggal.
“TERKUTUK LAH KALIAN yang bisa buang waktu semalaman buat bikin broadcast watsapp dan posting lengkap dengan gambar dan “KHAYALAN” cerita Pak habibie meninggal nya gini gitu dll TERKUTUK,” katanya geram.
HOAX BJ Habibie Meninggal Dunia , Sekretaris Pribadi Rubijanto & Ketua Tim Dokter Ungkap Faktanya
Sekretaris Pribadi BJ Habibie Rubijanto memastikan kabar meninggalnya BJ Habibie dipastikan hoaks.
Beredar kabar bahwa Presiden ketiga Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie meninggal dunia pada Selasa (10/9/2019) pagi ini melalui pesan singkat dan media.
Namun, Sekretaris pribadi BJ Habibie, Rubijanto, memastikan bahwa kabar tersebut tidak benar alias hoaks.
Sampai saat ini BJ Habibie memang masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto.
Namun BJ Habibie masih tertangani dengan baik oleh para dokter kepresidenan.
"Aman terkendali," kata Rubijanto kepada Kompas.com , Selasa pagi.
Presiden Joko Widodo saat bertemu dengan Presiden ke-3 RI B.J Habibie di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (24/5/2019).
Pada Senin malam, Presiden Joko Widodo juga sudah menjenguk BJ Habibie di RSPAD .
Putra Presiden ke-3 RI BJ Habibie, Thareq Kemal Habibie, geram atas beredarnya kabar hoax yang menyebut ayahnya sudah meninggal dunia. Dia meminta semua orang untuk tidak mempercayai kabar tersebut. "Tadi pagi juga saya ditanya banyak, ada berita palsu. Bapak sudah meninggal, saya cuma katakan kepada orang-orang yang menyebarkan hoax itu, coba dong lihat Dewan Pers, nggak repot. Kok kenegaraan nggak repot. Jadi jangan percaya berita hoax. Percayalah kepada kalian-kalian ini yang benar-benar asli memberi berita yang asli, yang hoax itu jangan dipercaya lah," kata Thareq di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Selasa (10/9/2019). "Ada orang yang menyebarkan, bapak meninggal, belum dapat apa-apa sudah dapat innalillahi. Gimana sih? Saya tanya, yang meninggal siapa? Bapakmu. Lho, kata siapa?" sambung dia.
Thareq mengatakan kesehatan BJ Habibie sudah membaik. Menurut Thareq, ayahnya hanya perlu beristirahat. "Jadi Bapak ini benar-benar dikasih istirahat dan memang ditaro di ICU untuk benar-benar istirahat sesuai peraturan ICU hanya orang sangat terbatas yang boleh menjenguk," ujar dia. Dia juga meminta semua pihak menghormati kondisi BJ Habibie yang sudah sepuh. Selain itu, Thareq meminta doa kepada seluruh masyarakat Indonesia agar BJ Habibie lekas sembuh. "Bapak tidak dalam keadaan meninggal justru membaik dan stabil," ujar dia. Simak juga video "Keluarga Beberkan Kondisi Terkini BJ Habibie": [Gambas:Video 20detik]