TEMPO.CO , Jakarta - Bali United berhasil mengalahkan PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 pekan kelima, Sabtu, 22 Juni 2019. Sedangkan Barito Putera ditekuk Kalteng Putra 1-2. Bali United mengalahkan PSIS 1-0 dalam pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Mereka menang berkat gol Ilija Spasojevic pada menit ke-70. Hasil ini memastikan Bali United terus tampil sempurna pada empat laga awalnya musim ini. Mereka kini memuncaki klasemen dengan nilai 12 dari 4 laga. PSIS di urutan ke-10 dengan nilai 4. Dalam laga lain, Barito Putra takluk 1-2 dari Kalteng Putra di Stadion 17 Mei. Mereka unggul lebih dahulu lewat gol Rafael Silva (51), tapi kemudian kebobolan oleh gol Diego Campos (55) dan Aku Sukadana Pratama (76).
Kalteng Putra naik ke posisi keempat klasemen dengan nilai 7 dari 4 laga. Barito Putra menghuni urutan ke-17 dengan niali 1. Hasil Liga 1 Pekan Kelima Bali United vs PSIS Semarang 1-0 Barito Putera vs Kalteng Putra 1-2. Jadwal Sabtu malam, 22 Juni 2019: 18.30 WIB Persela vs Persija Jakarta. Hasil sebelumnya Semen Padang vs Badak Lampung 1-2 PSS Slema vs Bhayangkara FC 1-1. Klasemen Liga 1 No Tim Main Gol Poin 1. Bali United 4 5:1 12 2. Madura United 3 9:1 9 3. PSM Makassar 3 5:0 7 4. Kalteng Putra 4 5:4 7 5. PSS Sleman 4 6:4 6 6. Badak Lampung 4 3:8 6 7. Persib Bandung 3 4:1 5 8. TIRA Persikabo 3 4:1 5 9. Bhayangkara FC 4 6:5 5 10. PSIS Semarang 4 4:5 4 11. Borneo 3 3:4 4 12. Arema FC 3 4:7 3 13. Persebaya 3 3:4 2 14. Semen Padang 4 2:4 2 15. Persipura 3 3:6 2 16. Persija Jakarta 3 2:4 1 17. PS Barito Putera 4 4:8 1 18. Persela 3 5:10 1
PSS Sleman bermain imbang dengan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, 21 Juni 2019.
BOLASPORT.COM - Klasemen Liga 1 2019 teraktual menunjukkan pergerakan PSS Sleman dan Perseru Badak Lampung FC di posisi lima besar sementara. Tim promosi, PSS Sleman , melakoni empat partai perdana di Liga 1 2019 masih tanpa noda kekalahan. Akan tetapi, tiga pertandingan terakhir di antaranya berakhir dengan hasil imbang, sedangkan satu-satunya kemenangan hadir di pekan pembuka. Hasil seri teranyar diperoleh PSS saat menjamu Bhayangkara FC di Maguwoharjo, Jumat (21/6/2019). Baca Juga: Diwarnai Insiden Berdarah, PSS Sleman Bermain Imbang Lawan Bhayangkara FC Gol pemain asing mereka, Yevhen Bokhashvili (menit ke-59), memastikan PSS tetap meraih poin setelah kebobolan lebih dulu lewat gol jarak jauh Flavio Beck Junior (16'). ???? GOL! @BadakLampungFC . Serangan balik cepat Perseru Badak Lampung FC hasilkan gol melalui sepakan Fransisco Torres ???? pic.twitter.com/OckKacSp1l — Shopee Liga 1 (@Liga1Match) June 21, 2019 Hasil ini membuat PSS Sleman menduduki peringkat keempat di klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 6 poin. Sementara itu, Perseru Badak Lampung FC mereguk hasil positif berupa kemenangan 2-1 di markas Semen Padang pada hari yang sama. Gol Abdul Rahman Lestaluhu (26') dan Francisco Torres (52') mengapit torehan M Rifki (33') buat tuan rumah.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kalahkan Semen Padang, Badak Lampung Naik ke Posisi 5
View this post on Instagram
Klasemen sementara Liga 1 2019 pekan 5, Jumat (21/6).
KLASEMEN Liga 1 Sabtu 22 Juni 2019 Hasil & Jadwal | Persija Zona Degradasi, Persib Bandung Medioker
LIGA 1 - Berikut klasemen sementara, jadwal dan hasil pertandingan Shopee Liga 1 Indonesia, Sabtu (22/6/2019) hingga pukul 18.30 WIB.
Juara bertahan Persija Jakarta terelempark ke zona degradasi dan belum pernah memetik kemenangan hingga pekan ke-4.
Laga melawan Persela Lamongan pun harus dimenangkan tim Macan Kemayoran jika tidak ingin berlama-lama di zona merah.
Sedangkan Persib Bandung, sedikit lebih baik dengan menempati posisi tujuh klasemen sementara alias papan tengah (medioker).
Baca: HASIL Liga 2 Sabtu 22 Juni 2019 | Klasemen, Jadwal Pertandingan Perdana Liga 2 Indonesia 2019
Baca: Hasil Liga 1-Tandukan Maut Spasojevic Bawa Bali United Unggul 1-0 Atas PSIS Semarang
* Persela Lamongan Vs Persija Jakarta, Sabtu (22/6/2019) mulai pukul 18.30 WIB
Kamu bisa menyaksikan pertandingan Persela Lamongan Vs Persija Jakarta melalui Link Live Streaming Indosiar berikut:
TEMPO.CO , Jakarta - Berikut adalah klasemen kompetisi Shopee Liga 1 2019 setelah Persela bermain imbang 0-0 dengan Persija Jakarta dalam pertandingan yang dimainkan di Stadion Surajaya, Lamongan, pada Sabtu malam WIB. Pelatih Persija Julio Banuelos memberikan kesempatan melakukan debut kepada dua pemain muda, Feby Eka Putra dan Hamra Hehanusa, sedangkan Riko Simanjuntak dimainkan di belakang penyerang Marko Simic. Di kubu tuan rumah, pelatih Persela Aji Santoso mengandalkan legiun asingnya Kei Hirose dan Rafael Oliveira untuk merepotkan pertahanan Macan Kemayoran. Jual-beli serangan terjadi sepanjang pertandingan. Persija memiliki peluang terlebih dahulu melalui Riko dan Novri Setiawan, namun keduanya tidak ada yang berbuah gol. Tuan rumah mencoba mengancam menjelang babak pertama usai, namun kiper merangkap kapten Persija Andritany Ardhyasa masih mampu mengamankan gawangnya.
Situasi pada babak kedua tidak jauh berbeda. Persija memiliki peluang melalui Novri, yang sepakannya masih dapat ditahan kiper Dwi Kusnanto. Persela berupaya balas menekan melalui Rafael yang masih gagal menaklukkan Andritany. Meski Persela lebih banyak menekan menjelang pertandingan usai, tetap tidak ada gol tercipta. Hasil yang membuat kedua tim masih harus menanti lebih lama untuk mendapatkan kemenangan perdananya di liga musim ini. Hasil pertandingan Persela 0 Persija 0 Bali United 1 (Ilija Spasojevic 70') PSIS 0 Barito Putra 1 (Rafael da Silva 52') Kalteng Putra 2 (Diogo Campos 56', I Gede Sukadana 76'). Klasemen (tim, main, menang, seri, kalah, selisih gol, poin) 1. Bali UNITED FC 4 4 0 0 4 12 2. MADURA UNITED FC 3 3 0 0 8 9 3. PSM MAKASSAR 3 2 1 0 5 7 4. KALTENG PUTRA 4 2 1 1 1 7 5. PSS SLEMAN 4 1 3 0 2 6 6. PERSERU BADAK LAMPUNG 4 2 0 2 -5 6 7. PERSIB 3 1 2 0 3 5 8. PS TIRA PERSIKABO 3 1 2 0 3 5 9. BHAYANGKARA FC 4 1 2 1 1 5 10. PSIS SEMARANG 4 1 1 2 -1 4 11. BORNEO FC 3 1 1 1 -1 4 12. AREMA FC 3 1 0 2 -3 3 13. PERSEBAYA 3 0 2 1 -1 2 14. PERSIJA 4 0 2 2 -2 2 15. SEMEN PADANG FC 4 0 2 2 -2 2 16. PERSIPURA JAYAPURA 3 0 2 1 -3 2 17. PERSELA LAMONGAN 4 0 2 2 -5 2 18. BARITO PUTRA 4 0 1 3 -4 1.
Liputan6.com, Jakarta - Posisi puncak klasemen sementara Shopee Liga 1 2019 masih dikuasai Madura United. Meski memiliki poin yang sama dengan Bali United, yakni 9 poin, Madura United unggul dalam selisih gol di kompetisi yang disiarkan Indosiar itu.
Tetapi, posisi Madura United terancam disalip Bali United pada pekan kelima Shopee Liga 1 2019. Sebab, skuat racikan Dejan Antonic ini akan menghadapi lawan berat, yaitu Persib Bandung.
Laga Persib melawan Madura United bakal dimainkan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Minggu (23/6/2019). Bermain di kandang, Persib tentu tidak ingin kehilangan poin kembali usai ditahan imbang PS Tira Persikabo 1-1.
Selain itu, Madura United dalam kondisi kelelahan usai bertanding melawan Persebaya Surabaya pada leg perempat final Piala Indonesia, Rabu (19/6/2019) lalu. Andik Vermansah dan kolega hanya memiliki waktu istirahat yang sedikit.
Sementara itu, Bali United berpeluang meraih poin penuh saat menjamu PSIS Semarang di pekan kelima Shopee Liga 1 2019. Laga ii dkan dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (22/6/2019).
Live Shopee Liga 1: Bali United vs PSIS dan Persela vs Persija di Indosiar
Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung masih tertahan di peringkat keempat klasemen Shopee Liga 1 2019 dengan lima poin. Maung Bandung baru mengemas satu kemenangan dalam tiga laga mereka di musim ini.
Satu-satunya kemenangan itu diraih saat Persib menjamu Persipura Jayapura pada laga perdana mereka di musim ini. Ketika itu, tim asuhan Robert Rene Alberts ini menang telak 3-0.
Pada dua laga setelahnya, Persib hanya bisa bermain imbang 1-1 dengan Tira Persikabo dan 0-0 dengan Semen Padang. Namun perlu dicatat, di dua laga tersebut, Persib bermain tandang.
Akhir pekan ini, Haryono dan kawan-kawan akan bermain kandang melawan Madura United (MU), Minggu (23/6/2019). Di hadapan puluhan ribu Bobotoh, Persib tentunya ingin menang.
Namun mengalahkan MU bukan perkara mudah. Laskar Sape Kerap datang ke Bandung dengan kepercayaan diri tinggi setelah sapu bersih kemenangan dalam tiga laga awal Shopee Liga 1 2019.
Tim asuhan Dejan Antonic ini juga datang dengan kekuatan penuh. Satu hal yang mungkin mengganjal adalah masalah kebugaran pemain lantaran MU baru saja melawan Persebaya di leg pertama Piala Indonesia, Rabu (19/6/2019).
Berikut klasemen Shopee Liga 1 selengkapnya Full highlight pertandingan Shopee Liga 1 antara PSS Sleman melawan Arema Malang, dengan skor akhir 3-1 untuk PSS Sleman.
Klasemen Liga 1 2019 pekan 4 Sabtu (22/6/2019), Persija Jakarta & Barito Putera masih di zona degradasi
BANJARMASINPOST.CO.ID - Hingga Sabtu (22/6/2019) Klasemen Liga 1 2019 masih jadi milik Madura United.
Madura United masih kokoh di puncak dengan koleksi sembilan poin dari tiga pertandingan yang dijalani.
Pekan ini Madura United akan menghadapi partai big match melawan Persib Bandung.
Persib yang belum terkalahkan dalam dua pertandingan Liga 1 2019 akan menjamu pemimpin klasemen sementara, Madura United, di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (23/6/2019).
Sementara hari ini Sabtu (22/6/2019) akan diwarnai tiga pertandingan menarik.
Baca: Jadwal Liga 1 2019 - Tanpa Beban, Kalteng Putra Siap Tekuk Barito Putera di Stadion 17 Mei Hari Ini
Ada laga 'Derby Papadaan' Pulai Kalimantan Barito Putera vs Kalteng Putra pada pukul 15.30 WIB yang disiarkan langsung O Channel dan live streaming vidio.com.
Laga yang penting bagi tuan rumah karena baru mengantongi satu poin dari tiga laga yang sudah dijalani.
Kini Barito Putera terpuruk di peringkat 17 dengan satu poin.
Misi wajib menang bagi anak asuh Jacksen Tiago mengingat tekanan suporter untuk hasil yang lebih baik kini makin meninggi.
POJOKSATU.id, JAKARTA – Sebagian besar pertandingan pekan kelima Shopee Liga 1 musim 2019 sudah digelar hingga Sabtu (22/6/2019) hari ini. Hasilnya, terjadi sejumlah perubahan di papan klasemen.
Hingga hari ini, sudah enam pertandingan pekan kelima digelar. Bali United menjaga tren positif dengan kembali meraih kemenangan saat menjamu PSIS Semarang.
Hasil yang membuat Serdadu Tridatu untuk sementara menggusur Madura United di puncak klasemen dengan 12 poin.
MU sendiri yang mengemas 9 poin, baru melakoni laga pekan kelima pada Minggu (23/6/2019) besok lawan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Kabupaten Bandung.
Tim peringkat ketiga, PSM Makassar semula dijadwalkan bertanding besok lawan Arema FC di Stadion Andi Mattalatta, Makassar. Namun laga ini ditunda karena Juku Eja akan bertanding di semifinal Piala AFC 2019 zona ASEAN kontra Binh Duong.
Namun yang menyita perhatian di papan atas klasemen Liga 1 2019 adalah Kalteng Putra. Tim promosi itu untuk sementara menempati peringkat 4 dengan 7 poin, hasil dari 2 kali menang, 1 imbang dan 1 kali kalah.
Tepat di bawah Kalteng Putra adalah tim promosi lainnya, PSS Sleman dengan 6 poin. Tim berjuluk Elang Jawa itu bahkan belum pernah kalah dari empat laga yang sudah dilakoni. Mereka meraih satu kemenangan dan tiga kali imbang.
Persija Jakarta ditahan imbang tuan rumah Persela Lamongan, di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (22/6/2019). ft/liga1match
Patut jadi perhatian pula adalah sang juara bertahan, Persija Jakarta. Dari empat laga yang sudah dilakoni, Macan Kemayoran belum pernah menang.
Akibatnya, tim besutan Julio Banuelos tercecer di peringkat 14 klasemen Liga 1 2019 dengan 2 poin. Hanya unggul satu angka dari penghuni dasar klasemen, Barito Putera.
Berikut klasemen Liga 1 musim 2019 hingga Sabtu (22/6/2019):
Adapun empat pertandingan pekan kelima yang tersisa, tiga laga di antaranya akan digelar, Minggu (23/6/2019) besok, antara lain Tira Persikabo menjamu Persipura Jayapura. Bersamaan dengan duel Persib Bandung kontra Madura United.
Lalu Borneo FC menjamu Persebaya Surabaya. Sementara laga PSM Makassar kontra Arema FC ditunda.