Contact Form

 

PSV vs Barcelona dan PSG vs Liverpool di Liga Champions 2018, Jadwal Malam ini Live RCTI


TEMPO.CO , Jakarta - Tuan rumah PSV Eindhoven, Belanda, harus mengakui keunggulan Barcelona, Spanyol, dalam pertandingan lanjutan kompetisi Liga Champions Grup B di Stadion Philips, Kamis dini hari 29 November 2018, waktu Indonesia. Pada laga tesebut berakhir 1-2 untuk Barca. Messi cetak satu gol. Kali ini Barcelona mengistirahatkan penyerang asal Uruguay, Luis Soarez, yang bermain apik di sejumlah laga sebelumnya karena cedera. Posisinya diambil kembali oleh Lionel Messi setelah sembuh dari cedera bahu. Kehadiran Messi di tengah lapangan membuat gempuran Barcelona ke pertahanan PSV kian tajam. Pemain impor asal Argentina itu menyumbangkan satu gol pada menit ke-61 setelah memanfaatkan umpan manis Ousmane Dembele di kotak pinalti. Kehebatan lain pemain berkostum 10 itu diperlihatkan ketika melakukan tendangan bebas. Dia memberikan umpan lambung ke dalam kotak pinalti selanjutnya ditanduk oleh Gerad Pique pada menit ke-70 hingga membuahkan gol. Sampai di sini, Barca unggul 0-2 atas PSV.

Ketinggalan 0-2 membuat tuan rumah meningkatkan serangan untuk memperkecil kekalahan. Kerja keras PSV membuahkan hasil pada menit ke-82 melalui sundulan kepala Luuk de Jong setelah memanfaatkan umpan silang Angelino. Hingga wasit meniup peluit panjang, pertandingan berakhir 1-2. Dengan demikian, Barca dipastikan menjadi juara Grup B setelah mengumpulkan 13 poin. Posisi ini tak mungkin dikejar oleh Inter Milan dan Tottenham Hotspur yang memiliki nilai tujuh. Susunan pemain: PSV: Zoet, Dumfries, Schwaab, Viergever, Angelino, Rosario, Hendrix, Pereiro, Lozano, De Jong, Bergwijn Barcelona: Ter Stegen, Semedo, Pique, Lenglet, Alba, Rakitic, Busquets, Vidal, Dembele, Messi, Coutinho




EINDHOVEN, KOMPAS.com — Barcelona berhasil mengalahkan PSV Eindhoven dengan skor 2-1 pada laga kelima babak penyisihan Grup B Liga Champions di Stadion Philips, Rabu (28/11/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Kemenangan ini membuat Barcelona mengunci juara Grup B Liga Champions dengan raihan 13 poin.

Gol PSV Eindhoven dicetak Luuk de Jong pada menit ke-83. Sementara itu, dua gol Barcelona dicetak Lionel Messi (61') dan Gerard Pique (70').

Baca Juga: Mourinho Jelaskan Selebrasi Banting 10 Botol Usai Man United Cetak Gol

Pada laga ini, kiper Barcelona, Marc-Andre Ter Stegen, mencatatkan rekor dengan membuat delapan penyelamatan. Jumlah itu lebih dari catatan penyelamatan Marc-Andre Ter Stegen di laga lainnya selama musim ini.

8 - @FCBarcelona goalkeeper @mterstegen1 made eight saves against PSV, more than in any other game this season in all competitions. Balsam. pic.twitter.com/PGdKhcIcfh


PSV vs Barcelona dan PSG vs Liverpool di Liga Champions 2018, Jadwal Liga Champion Malam ini Live RCTI

PSV vs Barcelona dan PSG vs Liverpool di Liga Champions 2018, Jadwal Liga Champion Malam ini Live RCTI

POS-KUPANG.COM - Malam ini di Liga Champions 2018 akan berlaga beberapa klub antara lain PSV Eindhoven vs Barcelona dan PSG vs Liverpool.

Pertandingan yang akan live di RCTI ini akan berlangsung dini hari nanti.

Jadwal Liga Champion malam ini, Rabu (28/11/2018) atau Kamis dinihari menyajkan laga dengan persaingan untuk lolos ke fase selanjutnya semakin panas.

• Jadwal Live Streaming RCTI, Atletico Madrid vs AS Monaco Liga Champions 2018 Malam Ini

• Viktor Laiskodat Inginkan Bank NTT Hasilkan Laba Rp 500 M

• Memperingati 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan, Ini yang Dilakukan Tiga Lembaga Ini

• Ditahan Kejari Ende Terkait Kasus PNPM Mandiri, Maria Edeltrudis Pana Menangis

Ada delapan laga Liga Champions yang digelar malam ini. Ada dua yang disiarkan langsung dan live streaming RCTI yakni Atletico Madrid vs AS Monaco dan PSG vs Liverpool.

Sedangkan lainnya disiarkan via K-vision melalui TSB1, TSB2 dan TSB3 yang bisa juga diakses via live streaming Vidio.com seperti PSV Eindhoven vs Barcelona dan Tottenham Hotspur vs Inter Milan.

PSG akan menjamu Liverpool di Parc des Princes. Laga ini sangat penting untuk membuka peluang lolos ke babak 16 besar.

Liverpool saat ini berada di posisi kedua. The Reds mengoleksi enam poin dari empat laga Liga Champions Grup C.

Sementara PSG berada di posisi ketiga dengan selisih satu poin. Pemuncak klasemen sendiri masih dipegang Napoli dengan enam poin.

Laga lain mempertemukan Tottenham Hotspur dengan Inter Milan. Duel ini bakal digelar di Stadion Wembley.

Kedua tim memburu kemenangan karena berebut posisi runner up Grup B. Pemuncak klasemen grup ini dipegang oleh Barcelona.

• Jaksa Kejari Ende Tahan 5 Tersangka Kasus PNPM Mandiri di Kota Baru

• Beri Tanda Cinta di Postingan Baru. 5 Fakta Faisal Nasimuddin yang Terciduk Bersama Luna Maya

• Ditaksir Habiskan Ratusan Miliar, Ternyata Inilah Perusahaan Milik Ayah Jusup Crazy Rich Surabaya

Lolos 16 Besar


TRIBUNMANADO.CO.ID   - Jadwal Live Streaming PSV Vs Barcelona di HP via MAXStream beIN Sports Kamis 29/11/2018

PSV Eindhoven aka n bertanding melawan Barcelona pada lanjutan Liga Champions Grup B.

PSV akan menjamu Barcelona di Stadion Philips, Belanda, Kamis (29/11/2018) pukul 03.00 WIB.

Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara langsung melalui aplikasi MAXStream.

Video portal milik Telkomsel ini menawarkan layanan live streaming liga-liga besar yang bekerja sama dengan beIN Sports.

Aplikasi MAXstream bisa diunduh melalui Google Play Store dan Apple App Store di tautan berikut:

Link untuk download MAXstream di   Google Play Store

Berikut adalah cara Live Streaming PSV Vs Barcelona :



Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply