KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid , Julen Lopetegui , menyebut timnya sangat layak mendapatkan kemenangan saat melawan CSKA Moskwa di laga kedua fase Grup G Liga Champions , Selasa (2/10/2018) atau Rabu dini hari WIB.
Real Madrid diluar dugaan kalah tipis 0-1 berkat gol cepat Nikola Vlasic pada menit kedua. Lopetegui kemudian mengeluhkan penyelesaian akhir para pemainnya yang sangat buruk.
"Kami gagal menyelesaikan peluang yang tidak terhitung jumlahnya. Tembakan kami membentur tiang tiga kali. Kami sudah mencoba segala cara. Nasib kami memang buruk," kata Lopetegui dikutip dari Football Espana .
"Kami masih harus bekerja keras untuk bisa mencetak gol, terus menciptakan peluang, dan yakin dengan kemampuan mencetak gol kami," ujar Lopetegui.
Baca juga: Real Madrid Ulangi Rekor Buruk 11 Tahun Lalu Setelah Mandul dalam 3 laga
Setelah Cristiano Ronaldo pindah ke Juventus, tugas mencetak gol di Real Madrid otomatis kembali ke Karim Benzema.
Lopetegui enggan hanya menyalahkan Benzema terhadap kegagalan Real Madrid mencetak gol.
"Benzema bermain di setiap laga dan kami sangat percaya kepadanya. Gol pasti akan datang. Benzema memulai musim ini dengan sangat baik. Akan tetapi, tugas mencetak gol bukan hanya di kaki Benzema," ujar pelatih asal Spanyol ini.
Baca juga: Hasil Lengkap Matchday 2 Liga Champions Selasa (2/10) - Diwarnai 7 Gol Kilat dan 3 Kartu Merah
Hasil minor ini menempatkan Real Madrid di peringkat ketiga klasemen Grup G Liga Champions dengan koleksi tiga poin.
Real Madrid berjarak satu angka dari CSKA Moskwa di puncak klasemen dan hanya kalah selisih gol dari AS Roma di urutan kedua.
Selanjutnya, Real Madrid akan berhadapan dengan Alaves pada laga pekan kedelapan Liga Spanyol, Minggu (7/10/2018).
KOMPAS.com - Dua tim raksasa Eropa, Real Madrid dan Manchester United menelan hasil mengecewakan pada laga kedua fase grup Liga Champions, Selasa (2/10/2018) atau Rabu dini hari WIB.
Di Grup G, Real Madrid yang bertandang ke markas CSKA Moskwa di Stadion Luzhniki, di luar dugaan kalah dengan skor tipis 0-1.
Terjadi dua drama di awal dan akhir laga. Gol penentu kemenangan CSKA Moskwa dicetak pada menit kedua oleh Nikola Vlasic.
Di akhir laga, kemenangan CSKA Moskwa memakan tumbal saat kiper Igor Akinfeev diusir wasit karena mendapatkan kartu merah.
Baca juga: Hasil Liga Champion - Gol Cepat Pesaing Roy Makaay Permalukan Real Madrid
Real Madrid's last 30 Champions League games by whether they have scored:
????????????????????????????????????????????????????????????
CSKA Moscow the first team to stop them since Man City in April 2016. pic.twitter.com/t11GxSM7fn
Real Madrid mencatat rangkaian pertandingan tanpa gol terburuk sepanjang 11 tahun terakhir setelah kalah 1-0 dari CSKA Moskwa di Liga Champions, yang membuat pasukan Julen Lopetegui majal di tiga laga konsekutif.
Los Blancos membekuk AS Roma 3-0 di pertandingan perdana penyisihan grup bulan lalu, namun raksasa Spanyol itu hanya sekali menjebol gawang lawan sejak kemenangan tersebut.
Skor tipis atas Espanyol dilanjutkan dengan kekalahan telak 3-0 di tangan Sevilla. Lopetegui kemudian menyaksikan timnya bermain imbang tanpa gol di laga kandang melawan Atletico Madrid.
3 - Real Madrid have failed to score in three consecutive games in all competitions for the first time since January 2007 under Fabio Capello. Drought. pic.twitter.com/ZvDmFAq4Yh — OptaJose (@OptaJose) October 2, 2018
Pencetak gol: Viktor Klonaridis 53', 63' - Haris Seferovic 6', Alex Grimaldo 15', Alfa Semedo 74'
Pencetak gol: Mats Hummels 4' - Noussair Mazraoui 22'
Pencetak gol: Ishak Belfodil 1' - Sergio Aguero 8', David Silva 87'
Pencetak gol: Moussa Dembele 70', Leo Dubois 72' - Junior Moraes 44', 55'
Pencetak gol: Edin Dzeko 3', 40', 90', Cengiz Under 64, Justin Kluivert 73'