Bola.net - Laga Community Shield yang digelar hari Minggu (5/8) malam kemarin mempertemukan dua klub besar Inggris, yakni Chelsea dan Manchester City. Selain aksi memukau dari kedua tim, partai ini juga menyajikan beberapa fakta menarik. Apa saja? Community Shield 2018 ini merupakan edisi ke-96, dan seperti biasanya, selalu menyajikan pertandingan antara pemenang Premier League dan FA Cup. Tahun lalu, Arsenal keluar sebagai juara usai mengalahkan Chelsea melalui babak adu penalti. Kali ini, Chelsea yang berstatus sebagai juara FA Cup kembali menuai kekalahan, meskipun kini diasuh oleh pelatih yang berbeda. The Blues tumbang dari sang jawara Premier League, Manchester City dengan skor 0-2. Selain gol, laga kali ini juga menyisakan beberapa fakta menarik yang patut untuk Bolaneters sekalian simak. Apa saja? Dilansir dari BBC Sport , berikut di antaranya.
LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Manchester City , Pep Guardiola , memuji mentalitas anak-anak asuhannya yang meraih kemenangan atas Chelsea dengan skor 2-0 pada laga Community Shield di Stadion Wembley, Minggu (5/8/2018).
Menurut Pep Guardiola, laga melawan Chelsea itu berjalan sulit. Namun, berkat mentalitas yang tepat, Manchester City menang lewat lesakan gol Sergio Aguero pada menit ke-13 dan ke-58.
"Pertandingan itu sangat sulit, tetapi pemain tampil sangat bagus. Kami menunjukkan mentalitas tepat dan akhirnya bisa menang," kata Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari situs web BBC.
Baca juga: Manchester City Menang, Sergio Aguero Bikin Sejarah
Keberhasilan ini membuat Manchester City pun kembali difavoritkan dalam persaingan Liga Inggris musim 2018-2019. Apalagi, mereka merupakan tim yang berstatus juara bertahan.
Kendati demikian, Guardiola enggan sesumbar menatap persaingan di Premier League yang sudah menantinya.
"Kami melakukan persiapan dari satu pertandingan ke pertandingan lain," kata pelatih asal Spanyol itu.
"Hasil akan menentukan siapa kami. Pada akhir musim akan terlihat seperti apa level kami," ucapnya.
Baca juga: Riyad Mahrez Ungkap Permintaan Pep Guardiola Sebelum Melawan Chelsea
Setelah pertandingan ini, Man City akan langsung memulai perjalanan musim baru Liga Inggris.
Juara bertahan Premier League tersebut juga akan langsung dihadapkan dengan pertandingan sulit melawan Arsenal di Stadion Emirates, Minggu (12/8/2018) malam WIB. (Wisnu Nova)
Sergio Aguero berselebrasi usai mencetak gol keduanya ke gawang Chelsea.
INDOSPORT.COM - Manchester City baru saja meraih gelar pertamanya musim ini setelah mengalahkan Chelsea di ajang Community Shield pada Minggu (05/08/18). Mereka berhasil menumbangkan lawannya dengan skor meyakinkan 2-0.
Pada pertandingan yang berlangsung di Wembley Stadium tersebut, Sergio Aguero berhasil menjadi aktor kemenangan Manchester City. Bagaimana tidak, penyerang andalan Si Biru Langit itu berhasil memborong dua gol.
Bagi Manchester City, ini menjadi gelar Community Shield kelima sepanjang sejarah mereka. Namun gelar ini menjadi yang pertama bagi Si Biru Langit saat dinahkodai Pep Guardiola.
Kali ini, INDOSPORT mencoba untuk menjelaskan mengapa Manchester City lebih pantas mendapatkan gelar Community Shield dibandingkan dengan Chelsea.
Liputan6.com, Jakarta Sergio Aguero membuktikan diri masih layak jadi andalan lini depan Manchester City . Setelah sempat absen akibat cedera, pemain asal Argentina itu berhasil mencetak 2 gol saat The Citizens megalahkan Chelsea, Minggu (5/8/2018).
City dan Chelsela bertemu pada ajang Community Shield. Dalam duel yang berlangsung di Stadion Wembley tersebut, Manchester City menang 2-0.
Gol pertama Aguero lahir pada menit ke-13 dan gol kedua pada menit ke-58.
Tidak hanya mengantar Manchester City merebut trofi pertama musim ini, dua gol ke gawang Chelsea juga menjadi tonggak baru bagi karier Aguero sebagai striker. Dia jadi pemain pertama City pertama yang mampu melewati 200 gol.
Seperti dilansir AS, Aguero sudah melewati rekor pencetak gol terbanyak sepanjang masa City, Eric Brook (117 gol), musim lalu. Aguero melakukan itu saat Manchester City mengalahkan Napoli 4-2 di Liga Champions musim lalu.