Contact Form

 

Resmi Gabung ke Liverpool, Fabinho Banyak Dibantu Firmino – VIVA


LIVERPOOL , KOMPAS.com  - Liverpool secara resmi membeli bek serbabisa AS Monaco, Fabinho . Hal itu diumumkan melalui situs web resmi mereka pada Senin (28/5/2018) atau Selasa dini hari WIB.

Bek asal Brasil ini akan resmi bergabung dengan Liverpool setelah melewati tes medis dan diikat dalam kontrak hingga 2023 bersama The Reds. Transfer ini efektif per 1 Juli 2018 ketika bursa musim panas dibuka.

Fabinho mengaku sangat senang bisa bergabung dengan klub raksasa seperti Liverpool. Dia mengaku proses pengambilan keputusannya pindah juga berlangsung cepat.

"Saya sangat gembira dengan langkah ini. Kepindahan ini adalah sesuatu yang selalu saya inginkan," ucap Fabinho.

Baca juga:  Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa

"Liverpool adalah klub raksasa dengan fasilitas luar biasa. Ketika ada klub sebesar ini datang menginginkan, saya tidak perlu berpikir lama untuk memilih bergabung," tutur pemain 24 tahun itu.

TWITTER.com/LFC Fabinho resmi bergabung dengan Liverpool pada Senin (28/5/2018) malam.

Pemain bernama lengkap Fabio Henrique Tavares itu mengaku akan mencoba menciptakan sejarah di Liverpool.

"Semoga pada level pribadi saya dapat memenangi gelar dengan klub ini. Saya akan mencoba untuk tumbuh, belajar, dan meningkatkan diri, serta menjadi bagian dari sejarah klub," kata Fabinho.

Situs web resmi Liverpool tak merinci nilai transfer Fabinho. Pemain kelahiran 23 Oktober 1993 ini diperkirakan didatangkan Liverpool dengan nilai transfer 45 juta pounds.

Fabinho memiliki kemampuan bermain di posisi saya, bek maupun gelandang. Namun, bersama Monaco, dia tampil apik ketika dipasang sebagai gelandang bertahan.

Welcome to #LFC , Fabinho. ???? https://t.co/Xd7ylCfnqJ pic.twitter.com/nYbV243DY5




MOJOK – Final Liga Champions menunjukkan dengan jelas kelemahan Liverpool. Oleh sebab itu, manajemen The Reds bekerja sangat cepat untuk menambal kelemahan tersebut dengan membeli Fabinho dan Naby Keita. Ketika membeli Tiemoue Bakayoko dari AS Monaco, banyak pengamat yang bersepakat bahwa Chelsea sudah membuat kesalahan. Seharusnya, manajemen The Blues membidik duet Bakayoko di lini tengah Monaco, yaitu Fabinho. Gelandang asal Brasil ini dianggap lebih komplet ketimbang Bakayoko, di mana musim perdananya bersama Chelsea tak begitu cemerlang meski berhasil menggondol Piala FA. Fabinho sendiri diminati, setidaknya, oleh tiga klub besar di Inggris. Klub yang paling intens melakukan pendekatan adalah Manchester United. Disusul kemudian Liverpool dan Arsenal. pendekatan United cukup intens, mengingat musim ini Michael Carrick akan pensiun dan membutuhkan pengganti dengan level yang memuaskan. Namun pada akhirnya, Fabinho memilih Liverpool sebagai peraduan karier selanjutnya. Gelandang serbabisa tersebut menolak pendekatan yang sudah lebih dulu dilakukan Arsenal. Pada dasarnya, pemain berusia 24 tahun tersebut lebih nyaman bergabung dengan klub yang “benar-benar menginginkannya”. “Saya sudah berbicara dengan perwakilan klub, dengan pelatih juga, yang mana mereka memberi saya kepercayaan diri lebih. Saya ingin bergabung dengan klub yang benar-benar menginginkan saya, yang sudah menunjukkan ketertarikan lebih nyata. Dengan alasan itu, saya mudah untuk menerima tawaran Liverpool. Saya tidak banyak berpikir dan langsung memberi lampu hijau kepada agen saya untuk menyelesaikan kesepakatan ini,” ungkap sang pemain kepada jurnalis. Liverpool memang bekerja cepat, meskipun boleh dibilang sudah melakukan pendekatan selama tiga minggu. Ketika Fabinho menyatakan siap bergabung, The Reds bekerja sangat cepat, hanya perlu satu jam untuk menyelesaikan transfer ini. Nilai transfer mencapai 40 juta euro menjadi mahar yang langsung diterima manajemen Monaco. Menambal kelemahan menggunakan kualitas Fabinho (dan Naby Keita) Sebelum laga final Liga Champions, saya membuat analisis bahwa lini tengah Liverpool punya kelemahan yang nyata . Kelemahan yang saya maksud adalah ketidakmampuan armada Jürgen Klopp untuk menguasai bola lebih lama. Dengan kata lain, Liverpool kesusahan untuk bermain possession football ketika dibutuhkan. Dan kelemahan itu memang terjadi. Real Madrid terlalu dominan di lini tengah. Komposisi gelandang sentral Liverpool sendiri memang tidak memungkinkan mereka bermain possession football . Praktis, hanya Jordan Henderson yang nyaman menguasai bola di wilayah sendiri sembari ditekan oleh lawan. James Milner dan Giorginio Wijnaldum, dua pemain yang bermain di laga final, tak punya atribut tersebut. Pun jika mau jujur diakui, Liverpool kehilangan kekuatan dari lini kedua ketika Emre Can cedera. Menjadi semakin pelik ketika Alex Oxlade-Chamberlain juga menyusul absen karena cedera. Bahkan, Chamberlain sampai tidak bisa bermain di Piala Dunia. Dua pemain ini, Can dan Chamberlain, punya atribut yang lebih mendukung serangan balik Liverpool ketimbang Milner dan Wijnaldum. Chamberlain adalah jembatan antara lini tengah dan lini depan. Ia banyak berposisi di antara dua gelandang dan trio penyerang. Tak hanya kemampuan umpan yang cukup baik, akselerasi dan penetrasi pemain asal Inggris tersebut memungkinkan Liverpool untuk memindahkan bola lebih cepat dari wilayah sendiri ke sepertiga akhir. Contoh yang paling jelas adalah performa Chamberlain ketika Liverpool dua kali mengalahkan Manchester City pada babak perempat final Liga Champions. Kemampuan inilah yang diharapkan bisa Liverpool petik dari kualitas Naby Keita. Pemain berusia 23 tahun yang dibeli dari RB Leipzig dengan mahar 60 juta euro tersebut punya atribut yang lebih lengkap dibandingkan Chamberlain. Naby Keita adalah pemain yang versatile , atau bisa bermain di banyak posisi di sektor gelandang. Ia punya kecepatan, baik akselerasi menggunakan bola atau ketika mengumpan. Cocok untuk sistem serangan balik Liverpool. Naby Keita adalah sosok pemain yang agresif dan sangat dinamis. Dengan visi dan teknik mengumpan yang baik, ia bisa bermain di dua sistem, counter-based dan possesion-based . Sementara itu, Fabinho biasa berposisi lebih dalam dari rekannya di lini tengah. Boleh dibilang, ia adalah upgrade dari Henderson. Posturnya yang mencapai 188 sentimeter membuat Fabinho sangat dominan ketika kontak fisik dengan pemain lawan. Kaki yang panjang juga memungkinkan dirinya merebut bola tanpa menjatuhkan badan. Pemain ini juga fasih menguasai bola ketika dibutuhkan, melindungi lini pertahanan, bahkan mencetak gol ketika mendapatkan kesempatan masuk ke kotak penalti. Jika mampu beradaptasi dan berkembang sempurna, Liverpool akan mendapatkan “ Yaya Toure muda ” dalam diri Fabinho. Ia sosok gelandang yang lengkap. Dua pemain baru ini masih berusia muda (24 dan 23 tahun). Jadi, bisa dibilang Liverpool sudah melakukan investasi bijak untuk jangka panjang. Sebuah kebijakan yang baik dari sisi bisnis, sekaligus usaha yang cemerlang untuk menutup kelemahan mereka di lini tengah.




VIVA  –  Liverpool resmi menggaet gelandang serba bisa AS Monaco, Fabinho. The Reds rela merogoh kocek €50 juta atau setara Rp814,18 miliar demi menggaet pemain asal Brasil ini.

Fabinho mengikat kontrak jangka panjang bersama Liverpool. Pemain 24 tahun ini bakal bergabung dengan The Reds saat bursa transfer musim panas dibuka pada 1 Juli 2018. Rupanya ada sosok di balik bergabungnya Fabinho ke Liverpool. Dia mendapat banyak masukan dari kompatriotnya, Roberto Firmino.

"Kami sedikit berbicara mengenai kota ini (Liverpool), tentang infrastruktur klub dan kota. Kami juga berbicara mengenai pelatih dan bagaimana mereka bekerja," kata Firmino seperti dilansir situs resmi Liverpool. "Jadi, saya banyak tahu mengenai Liverpool lewat Firmino. Saya beberapa kali bermain bersama  dia di tim nasional Brasil," lanjutnya.

Fabinho kenal dekat dengan Firmino, yang dianggapnya sebagai orang yang baik. Dia mau membantu mengenalkan Fabinho pada Liverpool. "Dia sangat membantu untuk orang yang datang ke negara baru, kota baru. Dia teman yang berbicara bahasa yang sama. Tentu saja, ini membuat proses adaptasi lebih mudah," sambungnya. Fabinho membela Monaco selama tiga musim, sejak 2015. Dia sukses mempersembahkan gelar Ligue 1 musim 2016-17.




- Kabar mengejutkan datang dari pemain serba bisa sekaligus kapten AS Monaco, Fabinho. Setelah sempat gencar disebut bakal hengkang ke Manchester United, kini ia diklaim malah merapat ke Liverpool.Sebelumnya, pada awal April lalu Fabinho sempat sudah hampir memutuskan untuk bergabung ke United di musim panas ini. Setan Merah memang sudah sejak lama memiliki hasrat memboyong pemain internasional Brasil itu ke Old Trafford.Namun kini seperti dilansir L'Equipe, Fabinho justru diyakini tak lama lagi akan menjadi milik rival United di Premier League, Liverpool.Kabarnya, kubu Liverpool harus mengeluarkan dana senilai 50 juta euro plus bonus 5 juta euro untuk mendatangkan Fabinho ke Anfield.

Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply