Contact Form

 

Jadwal & Live Streaming Semifinal Thomas Cup 2018


BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil semifinal Piala Thomas 2018 (Thomas Cup 2018) antara Indonesia vs China Jumat (25/5/2018) akhirnya bukan milik Indonesia.

Indonesia gagal lolos ke final Piala Thomas 2018 setelah kalah 1-3 dari China.

Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang bermain di partai keempat saat Indonesia tertinggal 1-2, harus mengakui keunggulan ganda putra China Li Junhui/Liu Yuchen.

Ahsan/Hendra kalah dalam pertarungan 3 set 17-21, 21-18, 12-21.

Baca: Jadwal Imsakiyah, Subuh & Buka Puasa Hari ke 10 Ramadhan, Sabtu, 26 Mei di Jakarta dan Kota Lain

Baca: Jadwal Siaran Langsung (Live) Pekan 10 Liga 1 2018 - Bali Utd vs Persib, Barito Putera vs Persija

Di set pertama, pertarungan antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Li Junhui/Liu Yuchen berlangsung ketat.

Kejar-kejaran angka terus terjadi, sempat unggul 12-8, Ahsan/Hendra malah terkejar hingga angka sama 14-14.

Skor sempat 17-17 sebelum akhirnya Ahsan/Hendra kalah di set pertama 17-21.

Di set kedua, pertarungan masih ketat. Ahsan/Hendra sempat unggul jauh sebelum akhirnya dikejar jadi 12-8.

Setelah itu, kejar-kejaran poin terus terjadi, 16-12, dimana Ahsan/Hendra seperti kehilangan konsentrasi.

Baca: Keterkejutan Marcus/Kevin Saat Gim Pertama di Semifinal Piala Thomas 2018 Indonesia vs China




TRIBUNNEWS.COM -  Indonesia akan menghadapi China pada semifinal Piala Thomas 2018 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (25/5/2018).

Indonesia melaju ke semifinal usai mengandaskan tim Thomas Malaysia dengan skor 3-1, Kamis (24/5/2018).

Sedangkan China melaju ke empat besar usai menekuk Taiwan 3-0.

Dimana China sedang berusaha kerasa mengembalikan dominasi mereka usai gagal dalam dua edisi terkahir.

Ini menjadi pertemuan pertama Indonesia dan China sejak final Piala Thomas 2010.

Kala itu Indonesia kalah dengan skor 0-3 dan Negeri Tirai Bambu meraih gelar kedelapan.

>>> Live Streaming Semifinal Thomas Cup 2018 Indonesia vs China 18.00 WIB----->




BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil semifinal Piala Thomas 2018 Denmark vs Jepang berlangsung ketat, Jumat (25/5/2018). Perlu lima pertandingan untuk bisa memutuskan tim yang melaju ke babak final Thomas cup 2018.

Jepang menang skor 3-2 atas Denmark. Alhasil, Jepang tampil di final Piala Thomas dan Uber 2018.

Jepang unggul lebih dahulu pada pertandingan pertama. Kento Momota menghadapi Viktor Axelsen pada pertandingan pertama.

Kento Momota berhasil menyadahinya dengan dua set langsung 21-17, 21-9.

Baca: Hasil Semifinal Piala Thomas 2018 - Kalah dari China 1-3, Indonesia Gagal ke Final Thomas Cup 2018

Namun, Denmark berhasil bangkit dalam game kedua. Pasangan Mathias Boe/Mads Conrad Petersen berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 setelah menaklukkan pasangan Takeshi kamura/Keigo Sonoda dengan skor 21-18, 21-15.

Jepang kembali unggul atas Denmark di pertandingan ketiga melalui Kenta Nishimoto saat menghadapi Hans Kristian Solberg dengan poin 21-19, 21-12.

Akan tetapi, skor kembali imbang menjadi 2-2 setelah pasangan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen menaklukkan Takuto Inoue/Yuki Kaneko dengan tiga set 17-21, 21-16, 21-15.

Baca: Kepastian Mohamed Salah Soal Tak Puasa Saat Final Liga Champions Real Madrid vs Liverpool

Pada babak penentuan, Kanta Tsuneyama menghadapi Jan O Jorgensen. Kemenangan diraih Kanta dengan skor 21-18, 21-11.

Dengan hasil ini, Jepang menghadapi China di final Piala Thomas 2018. China mengalahkan Indonesia di semifinal Piala Thomas 2018 dengan skor 1-3.

Sebelumnya, Thailand dipastikan bertemu Jepang di final Piala Uber 2018.

Pertandingan Final Piala Thomas dan Uber dijadwalkan dilaksanakan Minggu, 27 Mei 2018.




Bangkok - Indonesia gagal melaju ke final Piala Thomas 2018 setelah Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan ditumbangkan Li Junhui/Liu Yuchen. Indonesia tunduk 1-3 dari China. Bermain di Impact Arena dalam laga semifinal Piala Thomas 2018 , Jumat (25/5/2018) malam WIB, Hendra/Ahsan kalah dari Junhui/Yuchen dalam laga yang berlangsung hingga rubber game. Mereka menyerah dengan skor 17-21, 21-18, 12-21 Hendra/Ahsan sempat memimpin 11-8 saat interval. Namun, selepas itu mereka gagal menjaga keunggulan hingga kalah 17-21 dari Junhui/Yuchen. Di gim kedua, Hendra/Ahsan melaju mulus dengan memimpin 11-3 saat interval. Pertandingan berlangsung seru selepas interval dengan gempuran berturut-turut dari Junhui/Yuchen. Junhui/Yuchen, yang duduk di peringkat keempat dunia berhasil memangkas ketertinggalan menjadi 13-16. Akan tetapi, Hendra/Ahsan mampu menutup gim kedua dengan kemenangan 21-18. Hendra/Ahsan memulai gim penentu dengan start yang buruk. Ganda putra Indonesia itu lebih dulu tertinggal 1-4 dan 6-11 saat interval. Selepas interval, Junhui/Yuchen masih belum bisa dibendung oleh Hendra/Ahsan. Junhui/Yuchen pun pada akhirnya menutup laga dengan kemenangan 21-12. Dengan hasil ini Indonesia gagal melaju ke final setelah secara total kalah 1-3. Pertandingan kelima yang dijadwalkan mempertemukan Ihsan Maulana Mustofa dengan Lin Dan pun tak perlu digulirkan. Sebelumnya, tim putri Indonesia sudha terhenti lebih dini dari Piala Uber. Fitriani dkk. dikalahkan Thailand di perempatfinal. Hasil Indonesia vs China: Chen Long vs Anthony Sinisuka Ginting 22-20, 21-16 Zhang Nan/Liu Cheng vs Kevin Sanjaya/Marcus Gideon 21-12, 17-21, 15-21 Shi Yuqi vs Jonatan Christie 18-21, 21-12, 21-15 Li Junhui/Liu Yuchen vs Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan 21-17, 18-21, 21-12 Lin Dan vs Ihsan Maulana Mustofa tidak dimainkan.



Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply