Contact Form

 

Hasil Pertandingan Portugal vs Belanda: Skor 0-3


Bola.net - Belanda Hajar Portugal Tiga Gol Tanpa Balas Pertandingan persahabatan internasional mempertemukan Portugal melawan Belanda. Pertandingan ini dilangsungkan di Stade de Geneve, Swiss, pada hari Selasa (27/03). Secara mengejutkan, Portugal dibuat malu Belanda dengan kekalahan tiga gol tanpa balas. Semua gol Belanda dicetak pada babak pertama, masing-masing oleh Memphis Depay, Ryan Babel dan Virgil van Dijk. Tempo pertandingan sebenarnya tidak terlalu tinggi sejak awal. Nuansa eksperimen masih sangat terasa dari susunan pemain yang menghuni daftar starting line up.Baik Portugal maupun Belanda sama-sama ingin mencoba skema dan pemain yang bervariasi dalam jeda internasional kali ini. Belanda sudah bisa membuka skor pada menit ke-11 melalui Memphis Depay. lewat skema serangan balik yang tertata. Meski serangan Belanda itu tidak terlalu cepat, tapi mereka melakukannya dengan kerjasama yang apik. Donny van de Beek yang mendapat umpan di tengah kotak penalti tak bisa melepas tembakan. Ia pun kemudian mengarahkan bola kepada Depay yang lalu melepas tembakan keras. 1-0 untuk Belanda. Pada menit ke-32, Belanda menambah keunggulan mereka melalui Ryan Babel. Matthijs De Ligt ikut membantu serangan dan mendapatkan bola di sisi kanan kotak penalti Portugal. Ia kemudian melepas umpan silang yang diselesaikan dengan tandukan jarak dekat. Pada penghujung babak pertama, Belanda menambah lagi keunggulan mereka, kali ini melalui sang kapten Virgil van Dijk. Berawal dari sepak pojok di sisi kanan, bola dilambungkan ke kotak penalti. De Ligt yang sudah tak bisa melepas tembakan memilih menempatkan bola kepada Van Dijk. Tembakan kaki kanan Van Dijk sukses mengoyak gawang Portugal untuk kali ketiga. Babak pertama pun berakhir dengan skor 3-0 untuk keunggulan Belanda. Pertandingan menjadi lebih keras pada babak kedua. Portugal melakukan beberapa perubahan pemain untuk menggenjot lini serang mereka, tapi tak banyak perubahan yang terjadi. Portugal justru kehilangan salah satu pemain mereka, Joao Cancelo akibar kartu kuning kedua pada saat laga berjalan satu jam. Kehilangan satu pemain membuat upaya Portugal untuk memperkecil ketertinggalan semakin sulit. Meski banyak pergantian pemain yang dilakukan kedua pelatih sepanjang sisa babak kedua, tak ada gol tambahan yang tercipta. Belanda pun bisa menang dengan skor 3-0. Susunan pemain Portugal : Anthony Lopes, Rolando (Luís Neto), José Fonte, Mário Rui, João Cancelo, André Gomes (André Silva), Adrien Silva (Gonçalo Guedes), Manuel Fernandes, Ricardo Quaresma (Gelson Martins), Cristiano Ronaldo (João Moutinho), Bruno Fernandes (João Mário). Susunan pemain Belanda : Jasper Cillessen, Virgil van Dijk, Nathan Aké, Matthijs de Ligt (Timothy Fosu-Mensah), Tonny Vilhena (Stefan de Vrij), Kenny Tete (Guus Til), Davy Propper, Georginio Wijnaldum (Marten de Roon), Donny van de Beek, Memphis Depay (Justin Kluivert), Ryan Babel (Steven Berghuis).  (bola/hsw)




tirto.id - Hasil laga persahabatan internasional antara Portugal vs Belanda di Stade de Genève, Swiss, Selasa (27/3/2018) dini hari waktu Indonesia berakhir dengan skor 3-0. Portugal memberikan tekanan ke Belanda pada 10 menit awal babak pertama. Namun pada menit ke-12 keadaan berubah, Belanda menciptakan pertamanya melalui Memphis Depay dari skema serangan balik. Gol dari pemain Lyon ini ternyata membuka pesta gol Belanda di babak pertama. Pada menit ke-32, giliran Ryan Babel mencetak gol kedua bagi Belanda. Menjelang babak pertama berakhir, Virgil van Dijk menambah satu gol. Skor babak pertama Portugal vs Belanda menjadi 3-0. Memasuki babak kedua, Portugal mencoba bangkit. Sebuah serangan cepat yang diakhiri dengan sundulan Cristiano Ronaldo nyaris memperkecil kedudukan. Bola tandukan pemain Real Madrid itu mengarah ke sudut tiang dekat tapi berhasil digagalkan kiper Belanda, Jasper Cillessen. Pertandingan sempat dihentikan oleh wasit pada menit ke-62 ketika suporter masuk ke lapangan untuk selfie dengan Ronaldo. Lima menit usai insiden tersebut, pelatih Portugal Fernando Santos menarik Cristiano Ronaldo, dan digantikan Joao Moutinho. Beberapa peluang dihasilkan Portugal setelah perubahan strategi dari Fernando Santos. Mario Rui nyaris mencetak gol dari tendangan jarak jauh yang masih bisa ditepis Jasper Cillessen. Sampai akhir laga tak ada gol dari kedua tim, laga uji coba internasional antara Portugal vs Belanda ditutup dengan skor akhir 0-3. Pada laga uji coba internasional pertama, Sabtu pekan lalu, Portugal menang 2-1 atas Mesir, sedangkan Belanda kalah 0-1 dari Inggris. Susunan Pemain Portugal: Anthony L, J Fonte, Rolando, J Cancelo Mario Rui, A Gomes, Adrien, M Fernandes, B Fernandes, R Quaresma Cristiano Ronaldo. Belanda: Jasper Cillessen, M Deligt, Virgil van Dijk, N Ake, D van de Beek, Wiljndum, T Vilhena, K Tete, D Propper, Ryan Babel, Memphis Depay

Reporter: Agung DH Penulis: Agung DH Editor: Agung DH




Artikel Selanjutnya: Steven N'Zonzi: Wissam Ben Yedder Layak Perkuat Prancis




Bola.com, Carouge - Timnas Belanda berhasil membuat kejutan dengan meraih kemenangan telak 3-0 atas Timnas Portugal di Stade de Geneve, Carouge, Swiss, Selasa (27/3/2018). Gol-gol dari Memphis Depay, Ryan Babel dan Virgil van Dijk memastikan kemenangan Belanda atas Portugal.

Meski sudah dipastikan tidak lolos ke Piala Dunia 2018, Belanda masih mampu membuktikan diri sebagai salah satu kekuatan sepak bola di Eropa. Menghadapi Portugal yang berstatus sebagai juara Eropa 2016, Belanda tampil mendominasi.

Memphis Depay membuka keunggulan Timnas Belanda  saat laga baru berjalan 11 menit. Pemain Olympique Lyonnais itu memaksimalkan umpan yang diberikan oleh Donny van de Beek.

Timnas Belanda pun memastikan diri menutup babak pertama dengan keunggulan tiga gol. Dua gol tambahan diciptakan oleh Ryan Babel pada menit ke-32 dan Virgil van Dijk pada menit ke-45.

Tim Oranye itu sebenarnya bisa menambah keunggulan lagi di babak kedua, terutama setelah Portugal bermain dengan 10 pemain lantaran Joao Cancelo mendapatkan dua kartu kuning dari wasit dan harus meninggalkan lapangan. Namun, hingga laga usai, Timnas Belanda  tak mampu memanfaatkan keunggulan jumlah pemain untuk memperbesar margin di antara kedua tim.

Portugal: Anthony Lopes, Jose Fonte, Rolando, Mario Rui, Joao Cancelo, Ricardo Quaresma, Manuel Fernandes, Adrien Silva, Andre Gomes, Bruno Fernandes, Critiano Ronaldo

Belanda: Jasper Cillessen, Nathan Ake, Virgil van Dijk, Kenny Tete, Matthjis de Ligt, Ryan Babel, Georginio Wijnaldum, Davy Propper, Trindade de Vilhena, Donny van de Beek, Memphis Depay

Pelatih: Ronald Koeman Video teknik pressing yang diperagakan para pemain timnas Belanda pada Piala Dunia 1974.



Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply