Contact Form

 

Prediksi Juventus vs Cagliari: Peluang Puncak Klasemen Salip Inter


TEMPO.CO , Jakarta - Cristiano Ronaldo menyatakan puas dengan tiga gol yang dicetaknya saat Juventus menang 4-0 atas Cagliari dalam pertandingan Liga Italia yang dimainkan di Stadion Allianz, Turin, Senin setempat. "Kami bermain baik dan banyak menciptakan peluang mencetak gol. Saya puas dengan trigol, namun hal terpenting adalah kemenangan dan memberi tekanan kepada Inter (Milan)," kata Ronaldo seperti dikutip Sky Sport Italia. Trigol ke gawang Cagliari merupakan hat-trick pertama yang diukirnya untuk Juventus di Liga Italia. Sebelumnya CR7 sudah pernah mengemas trigol dalam balutan seragam Juve, namun itu dilakukan ke gawang Atletico Madrid itu di ajang Liga Champions. Menurut pemain asal Portugal itu, timnya berkembang dari satu pertandingan menuju pertandingan lainnya. Ia juga menekankan bahwa Juve memiliki skuat yang lengkap, dari lini belakang, tengah, sampai depan.

Berkat kemenangan itu, Juve untuk sementara menggeser Inter dari pucuk klasemen Liga Italia. Juve memuncaki klasemen dengan koleksi 45 poin, unggul tiga poin atas musuh bebuyutannya, Inter. Namun Inter berpeluang merebut kembali posisi tersebut, seandainya mereka mampu menang di markas Napoli pada Selasa dini hari WIB. "Saya tidak tahu apakah saya akan menonton pertandingan (Napoli melawan Inter) itu atau tidak, namun tentu saja saya akan berharap Inter kalah, karena hal itu akan menguntungkan kami. Kami telah melakukan yang harus dilakukan, dan sekarang hanya dapat menunggu," kata Ronaldo .




Liputan6.com, Jakarta- Juventus  siap menyambut kedatangan Cagliari di lanjutan Liga Italia pekan ke-18. Ini merupakan kesempatan mereka menyalip Inter Milan jika bisa meraih tiga poin di pertandingan ini.

Juventus dan Inter Milan saat ini sama-sama mengoleksi 42 poin. Namun posisi puncak masih menjadi milik Inter Milan lantaran lebih produktif mencetak gol.

Di atas kertas, Juventus tampaknya tidak akan kesulitan membungkam Cagliari. Secara materi tim, Juventus unggul dari tim asal daerah Sardinia tersebut.

Dalam lima pertemuan terakhir, Juventus selalu dapat menaklukkan Cagliari. Pada pertemuan terakhir, Juventus sukses menan 2-0 atas Cagliari.

Dua gol Juventus dicetak oleh Leonardo Bonucci dan Moise Kean. Sejumlah catatan positif itu diprediksi bakal memotivasi Cristiano Ronaldo dkk untuk menang atas Cagliari.

Selain Juventus vs Cagliari, masih ada laga lainnya yang tak kalah seru. Berikut jadwal Liga Italia selengkapnya.




tirto.id - Pertandingan Juventus vs Cagliari dalam lanjutan Liga Italia Serie A akan digelar pada Senin (6/1/2020) pukul 21.00 WIB. Bianconeri wajib menang dalam partai di kandang sendiri, mengingat persaingan ketat mereka dengan Inter Milan. Pekan ini, Juventus bermain lebih dahulu daripada Inter. Setelah pasukan Maurizio Sarri berlaga, barulah Nerazzuri tampil pada Selasa (7/1/2020) pukul 02.45 WIB di kandang Napoli. Melihat lawan Inter yang tergolong berat, ini kesempatan Juve. Memang Inter Milan masih berkuasa di puncak klasemen Liga Italia. Namun, itu terjadi karena keunggulan selisih gol. Inter punya +22 sedangkan Juve hanya +14. Kali ini, Bianconeri punya potensi unggul angka dari sang rival utama. Cagliari bukanlah lawan sepele. Klub asal Sardinia bisa melesat ke urutan enam klasemen Serie A, bertarung untuk tiket ke Eropa musim depan. Mereka memiliki trio penting. Kiper Robin Olsen yang jadi dewa pertahanan, Radja Nainggolan sebagai pengatur serangan, dan Joao Pedro sang eksekutor. Musim ini kombinasi Joao Pedro-Nainggolan-Giovani Simeone menghasilkan 20 dari 33 gol Cagliari di Serie A. Menjaga ketiganya bakal jadi syarat utama Juve memenangi laga. Bianconeri sendiri sudah kebobolan 17 kali, masih di bawah Lazio (16 kali) dan Inter (14 gol). Menurut Direktur Olahraga Marcello Carli, performa timnya yang luar biasa, menghasilkan 28 poin di putaran pertama Serie A, bakal terus dilanjutkan. Katanya dikutip situs web resmi klub, "Yang terpenting adalah menjaga mentalitas di lapangan, dengan tujuan membuat semua lawan kesulitan. Barulah setelah itu jika akhirnya kalah, tidak dapat dielakkan."

Prediksi Jalannya Pertandingan Juventus era Maurizio Sarri tidak hanya pragmatis, tetapi juga mengedepankan permainan menyerang. Mereka mendominasi penguasaan bola dengan rerata 57,1 persen dan akurasi umpan 87,3 persen. Juve termasuk tim dengan peluang terbanyak dalam sebuah pertandingan (18,2 kali) hanya di bawah Napoli dan Atalanta. Sementara itu, Cagliari rata-rata hanya memiliki 47,1 persen ball possessions . Mereka terbukti ampuh baik dalam urusan mencetak gol dari serangan balik (4 kali), maupun set pieces (5 gol). Ini tantangan tersendiri bagi Juve yang musim ini terlihat tak cukup kokoh urusan menjaga gawang. Namun, Juve lebih berpeluang menang. Mereka butuh berada di puncak klasemen dan menekan Inter, yang berpotensi kehilangan angka di San Paolo. Perkiraan Susunan Pemain Juventus (4-3-1-2): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt, Alex Sandro; Adrien Rabiot, Miralem Pjanic, Blaise Matuidi; Paulo Dybala; Gonzalo Higuain, Cristiano Ronaldo Cagliari (4-3-1-2): Robin Olsen; Fabrizio Cacciatore, Luca Ceppitelli, Ragnar Klavan, Luca Pellegrini; Nahitan Nandez, Luca Cigarini, Marko Rog; Radja Nainggolan; Joao Pedro, Giovanni Simeone




tirto.id - Laga Juventus vs Cagliari dalam lanjutan Liga Italia berakhir dengan skor 4-0 di Stadion Allianz Stadium pada Senin 06 Januari 2020. Hasil ini membuat Juventus berada di urutan 1, sedangkan Cagliari bertengger di urutan 6 klasemen sementara Liga Italia. Sejauh ini Juventus total mengumpulkan 14 kemenangan, 3 kali meraih hasil imbang, dan 1 kali tumbang. Koleksi angka mereka mencapai 45 poin. Sementara itu, Cagliari tercatat mendapatkan 8 kali menang, 5 kali seri, dan 5 kalah dengan total poin 29 angka. Dalam pertandingan ini, tuan rumah menurunkan W. Szczęsny sebagai kiper. Sementara itu, di lini depan, ada Cristiano Ronaldo yang bertugas sebagai pembidik gawang lawan. Tim tamu sendiri mengandalkan M. Rog sebagai salah satu kunci mereka di lini tengah. Cagliari itu juga memasang L. Pellegrini dan R. Klavan untuk mengawal pertahanan. Berdasarkan penguasaan bola, Juventus memenangi 64 persen ball possessions. Sebaliknya, tim tamu mengoleksi 36 persen. Sepanjang pertandingan, tuan rumah melepaskan 0 tembakan, dan 0 diantaranya tepat sasaran. Dibandingkan tuan rumah, Cagliari total mengirimkan 0 ancaman. Namun, hanya 0 yang mengarah ke gawang tuan rumah Juventus. Susunan Pemain Juventus : W. Szczęsny; Alex Sandro, L. Bonucci, M. Demiral, J. Cuadrado; B. Matuidi, M. Pjanić, A. Rabiot; A. Ramsey; Cristiano Ronaldo, P. Dybala. Subs: F. Bernardeschi, G. Buffon, E. Can, Douglas Costa, M. De Sciglio, G. Higuaín, C. Pinsoglio, M. Pjaca, D. Rugani, Danilo, M. de Ligt. Cagliari : R. Olsen; L. Pellegrini, R. Klavan, S. Walukiewicz, F. Cacciatore; M. Rog, L. Cigarini, N. Nández, João Pedro, R. Nainggolan; G. Simeone. Subs: V. Birsa, A. Carboni, A. Cerri, G. Ciocci, A. Deiola, P. Faragò, A. Ioniţă, C. Lykogiannis, F. Mattiello, L. Castro, C. Oliva, Rafael. Pencetak Gol Juventus: Name Min. Cristiano Ronaldo 48:47 Cristiano Ronaldo (PG) 66:45 G. Higuaín 80:03 Cristiano Ronaldo 81:16 Cagliari: Substitusi Juventus: Min. In Out 69:32 G. Higuaín P. Dybala 79:08 Douglas Costa A. Ramsey 82:16 E. Can B. Matuidi Cagliari: Min. In Out 60:22 P. Faragò F. Cacciatore 79:26 A. Cerri G. Simeone 84:43 C. Oliva L. Cigarini Statistik FT Juventus vs Cagliari Statistik Juventus Cagliari Formasi 4-3-1-2 4-3-2-1 Penguasaan Bola (%) 64 36 Tendangan Sudut 3 2 Tendangan Meleset 6 6 Percobaan Tepat Sasaran 10 1 Penyelamatan 1 6 Gol 4 0 Assist 2 0 Kartu Kuning 1 1 Kartu Merah 0 0 Total Sapuan 8 21 Total Tekel 16 16 Total Cross 21 17 Fastbreak 0 1

Reporter: Ibnu Azis Penulis: Ibnu Azis Editor: Agung DH




Bola.net - Juara bertahan dan peringkat 2 Juventus akan menjamu peringkat 6 Cagliari pada pekan ke-18 Serie A 2019/20, Senin (06/01/2020). Kemenangan jadi target Juventus di Allianz Stadium. Juventus berpeluang meninggalkan Inter Milan jika mampu melalui laga pertamanya tahun 2020 ini dengan poin penuh. Juventus sekarang memiliki poin sama 42 dengan Nerazzurri . Pekan ini, rivalnya tersebut berpotensi kehilangan poin, karena harus melawat ke markas Napoli. Juventus sendiri difavoritkan menang. Pasalnya, Cagliari mulai menunjukkan penurunan performa. Dimotori Radja Nainggolan serta duet Joao Pedro dan Giovanni Simeone di lini depan, Cagliari sempat meraih sederet hasil memuaskan. Namun, Cagliari menutup tahun 2019 dengan sepasang hasil mengecewakan. Mereka menutup tahun dengan kekalahan beruntun melawan Lazio dan Udinese. Skornya identik, 1-2. Sementara itu, juventus sejatinya juga kalah dalam laga terakhirnya di tahun 2019. Pasukan Maurizio Sarri ditekuk Lazio 1-3 di ajang Supercoppa Italiana. Namun, melawan Cagliari nanti, mereka diyakini bisa langsung tancap gas dan mengamankan poin maksimal. Juventus ditunggu lawatan ke markas AS Roma di laga berikut. Kemenangan atas Cagliari bisa menjadi suntikan kepercayaan diri bagi Juventus. Untuk laga ini, Sarri kemungkinan akan langsung all-out , terutama di lini serang. Cristiano Ronaldo dan Gonzalo Higuain bisa dipasang dari menit awal, dengan dukungan Paulo Dybala. Bagi Cagliari, yang selalu kebobolan dua gol atau lebih dalam enam laga terakhirnya, ini bakal jadi sebuah tantangan yang sangat berat.

Juventus (4-3-1-2): Szczesny; Sandro, de Ligt, Bonucci, Cuadrado; Matuidi, Pjanic, Rabiot; Dybala; Ronaldo, Higuain. Pelatih: Maurizio Sarri. Info skuad: Bentancur (skorsing), Chiellini (cedera), Khedira (cedera). Cagliari (4-3-1-2): Olsen; Pellegrini, Klavan, Ceppitelli, Cacciatore; Rog, Cigarini, Nandez; Nainggolan; Simeone, Pedro. Pelatih: Rolando Maran. Info skuad: Pisacane (skorsing), Cragno (cedera), Pavoletti (cedera), Birsa (cedera), Castro (cedera).

Head-to-Head (Serie A) Pertemuan: 76 Juventus menang: 39 Gol Juventus: 110 Imbang: 26 Cagliari menang: 11 Gol Cagliari: 60. 5 Pertemuan Terakhir 03-04-2019 Cagliari 0-2 Juventus (Serie A) 04-11-2018 Juventus 3-1 Cagliari (Serie A) 07-01-2018 Cagliari 0-1 Juventus (Serie A) 19-08-2017 Juventus 3-0 Cagliari (Serie A) 13-02-2017 Cagliari 0-2 Juventus (Serie A). 5 Pertandingan Terakhir Juventus (K-M-M-M-K) 08-12-2019 Lazio 3-1 Juventus (Serie A) 12-12-2019 Leverkusen 0-2 Juventus (UCL) 15-12-2019 Juventus 3-1 Udinese (Serie A) 19-12-2019 Sampdoria 1-2 Juventus (Serie A) 22-12-2019 Juventus 1-3 Lazio (Supercoppa). 5 Pertandingan Terakhir Cagliari (M-M-S-K-K) 03-12-2019 Cagliari 4-3 Sampdoria (Serie A) 06-12-2019 Cagliari 2-1 Sampdoria (Coppa Italia) 08-12-2019 Sassuolo 2-2 Cagliari (Serie A) 17-12-2019 Cagliari 1-2 Lazio (Serie A) 21-12-2019 Udinese 2-1 Cagliari (Serie A).

Juventus selalu menang dalam 6 laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A. Juventus 5 kali clean sheet dalam 6 laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A. Juventus tak terkalahkan dalam 29 laga kandang terakhirnya di Serie A. Juventus mencetak minimal 2 gol dalam 7 dari 8 laga kandang terakhirnya di Serie A. Cagliari tanpa kemenangan dalam 3 laga tandang terakhirnya di Serie A (M0 S2 K1). Cagliari selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 6 laga terakhirnya di Serie A. Prediksi skor akhir: Juventus 2-0 Cagliari. Berapa prediksi skor Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini . Baca juga artikel-artikel lainnya:




tirto.id - Penggemar sepakbola di Indonesia dapat menonton live streaming Juventus vs Cagliari dalam lanjutan Liga Italia pekan 18 melalui BeIN Sports pada Senin 06 Januari 2020 mulai pukul 21:00. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Allianz Stadium. Menjelang pertandingan, Juventus sementara ada di posisi 2 klasemen sementara Liga Italia. Sudah tampil dalam 17 laga, Juventus meraih 13 kali menang, 3 kali seri, dan 1 kali kalah. Kali ini, menghadapi Cagliari, ketangguhan Juventus di kandang sendiri bakal diuji. Klub berjuluk Vecchia Signora tercatat mengoleksi 7 kemenangan dari total 8 pertandingan. Sebaliknya, sang tamu Cagliari yang kini berada di peringkat 6, bakal mengejar tambahan tiga poin di laga tandang mereka kali ini. ‎Rossoblu punya raihan 8 menang, 5, dan 4 dalam 17 pertandingan sepanjang musim ini. Sementara untuk laga tandang, Cagliari tercatat meraih 2 dari 6 kali bermain. Sepanjang musim ini, Juventus sudah total mencetak 31 dan bobol 17 dari total 17 laga. Sebaliknya, Cagliari memiliki koleksi 33 gol sejauh ini dan kebobolan 23 dari 17 kali laga. Jika tidak ada perubahan jadwal, laga Juventus vs Cagliari dapat dipantau melalui live streaming BeIN Sports pada Senin 06 Januari 2020 pukul 21:00. Ofisial Pertandingan Wasit: Piero Giacomelli Hakim Garis 1: Stefano Liberti Hakim Garis 2: Matteo Bottegoni Klasemen Pra Laga Juventus vs Cagliari # Team P W D L Gd. Pt. 1 Internazionale 17 13 3 1 +22 42 2 Juventus 17 13 3 1 +14 42 3 Lazio 17 12 3 2 +23 39 4 Roma 18 10 5 3 +14 35 5 Atalanta 17 9 4 4 +18 31 6 Cagliari 17 8 5 4 +10 29 7 Parma 17 7 4 6 +4 25 8 Napoli 17 6 6 5 +5 24 9 Torino 18 7 3 8 -2 24 10 Hellas Verona 17 6 4 7 -1 22 11 Bologna 17 6 4 7 -2 22 12 Milan 17 6 3 8 -8 21 13 Sassuolo 18 5 4 9 -1 19 14 Udinese 17 5 3 9 -15 18 15 Fiorentina 17 4 5 8 -7 17 16 Lecce 17 3 6 8 -13 15 17 Sampdoria 17 4 3 10 -13 15 18 Brescia 18 4 2 12 -15 14 19 Genoa 18 3 5 10 -17 14 20 SPAL 18 3 3 12 -16 12

Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan Editor: Agung DH




Merdeka.com - Juara bertahan dan peringkat 2 Juventus akan menjamu peringkat 6 Cagliari pada pekan ke-18 Serie A 2019/20, Senin (06/01/2020).

Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Allianz Stadium ini, melansir laporan dari Bola.net.

Dalam laga kandangnya melawan Cagliari di Serie A musim lalu, Juventus menang 3-1 melalui gol-gol Paulo Dybala dan Juan Cuadrado, serta bunuh diri Filip Bradaric. Satu gol Cagliari dicetak oleh Joao Pedro.

Juventus selalu menang dalam 6 laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A.

Juventus tak terkalahkan dalam 18 laga terakhirnya melawan Cagliari di semua kompetisi (M15 S3 K0).

Juventus selalu menang dan selalu mencetak minimal 3 gol dalam 3 laga kandang terakhirnya melawan Cagliari di Serie A.

Juventus 5 kali clean sheet dalam 6 laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A. 1 dari 2 halaman

Cagliari di Serie A musim ini: M8 S5 K4, gol 33-23.

Rekor tandang Cagliari di Serie A musim ini: M3 S4 K1, gol 13-9.

Gol terbanyak untuk Cagliari di Serie A musim ini: Joao Pedro (11).

Assist terbanyak untuk Cagliari di Serie A musim ini: Radja Nainggolan (5).

Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 6 laga terakhir Cagliari di Serie A.

Cagliari selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 6 laga terakhirnya di Serie A.

Cagliari tanpa kemenangan dalam 3 laga terakhirnya di Serie A: 2-2 vs Sassuolo (tandang), 1-2 vs Lazio (kandang), 1-2 vs Udinese (tandang).

Cagliari tanpa kemenangan dalam 3 laga tandang terakhirnya di Serie A: 2-2 vs Lecce, 2-2 vs Sassuolo, 1-2 vs Udinese.

Pertandingan berikutnya: Cagliari vs AC Milan (11/01/2020 - Serie A).

Sumber: Bola.net Reporter: Gia Yuda Pradana [idc] Baca juga: Hasil Serie A: Atalanta Gulung AC Milan dengan skor 5-0 Hasil Serie A: Inter Milan Gilas Genoa 4-0 Hasil Serie A: Juventus Petik Kemenangan Tipis 2-1 dari Sampdoria Hasil Serie A: AS Roma Taklukkan SPAL 3-1 Hasil Serie A: Juventus Sukses Gulung Udinese 3-1 Hasil Serie A: AC Milan Ditahan Imbang Sassuolo 0-0 Hasil Serie A: Fiorentina Berhasil Curi Hasil Imbang dari Inter Milan




TRIBUNBATAM.id, MILAN   - Kompetisi Serie A Liga Italia kembali bergulir akhir pekan ini atau pertandingan pertama tahun 2020.

Akhir pekan ini, Serie A Liga Italia sudah memasuki pekan ke 18 yang akan berlangsung  Minggu  (5/1/2020) malam  hingga Senin (7/1/2020) dinihari WIB.

Pekan ini, sang pemuncak klasemen Inter Milan akan melawat ke kandang Napoli.

•   Liga 1 2020 Belum Mulai, Persebaya Sudah Punya Jadwal Padat di Januari 2020, Ini Kegiatannya

•   Transfer Liga 1 2020 - Lepas Banyak Pemain, Persebaya Kini Krisis Pemain Belakang, Tersisa 2 Bek

•   Jadwal Liga Spanyol, Espanyol Jamu Barcelona di Derbi Catalan, Getafe vs Real Madrid Sabtu Malam

Sementara   Juventus   akan menghadapi tim papan tengah   Cagliari di Turin.

Jadwal lengkap Liga Italia tercantum di akhir artikel.

AC Milan resmi kembali merekrut mantan penyerang andalannya Zlatan   Ibrahimovic.

Penyerang berusia 38 tahun yang sempat diperkirakan akan mengakhiri kariernya di Liga Amerika bersama LA Galaxy itu memutuskan untuk bergabung bersama mantan klubnya,   AC Milan.

Kepastian bergabungnya sang pemain bersama tim berjulukan I Rossoneri itu diketahui melalui salah satu unggahan di akun resmi Instagram klub.

Bermain untuk   AC Milan   bukanlah kali pertama bagi   Ibrahimovic. Sebelumnya, penyerang asal Swedia tersebut telah dua kali berseragam I Rossoneri.

•   Transfer Liga Italia - Resmi Kembali ke AC Milan, Ibrahimovic Pakai Nomor 21, Warisan Andrea Pirlo

•   Transfer Liga 1 2020 - Resmi Bergabung dengan Persebaya Surabaya, Ini Kata Arif Satria




Pertandingan antara Cagliari vs Juventus pada ajang Liga Italia di pekan ke 30.

Jadwal Siaran Langsung Sepakbola Hari ini : ada Juventus vs Cagliari, Napoli vs Inter Milan

TRIBUNSUMSEL.COM - Ajang sepakbola bakal kembali digelar untuk memanjakan para pecinta sepakbola diseluruh dunia.

Pertandingan sepakbola menarik dari ajang Liga Italia dan FA Cup bakal menghibur para pecinta sepakbola.

Pertandingan menarik ini bakal disiarkan secara langsung dan live streaming di sejumlah stasiun televisi swasta.

Berikut Tribunsumsel.com rangkum sejumlah pertandingan yang bakal disiarkan secara langsung.

SENIN, 6 JANUARI 2020

SERIE A

18:30 WIB - Bologna vs Fiorentina - beIN Sports 2 (Live)

21:00 WIB - Juventus vs Cagliari - beIN Sports 1 (Live)

21:00 WIB - AC Milan vs Sampdoria - beIN Sports 2 (Live)

INDIAN SUPER LEAGUE

21:00 WIB - Odisha vs Chennaiyin - Fox Sports 3 (Live)

SELASA, 7 Januari 2020

LIGA ITALIA

00.00 WIB - Lecce vs Udinese - Bein Sports (Live)

02.45 WIB - Napoli vs Inter Milan - Bein Sports (Live)

FA CUP

02.56 WIB Arsenal vs Leeds United - Bein Sports (Live)




Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply