Contact Form

 

Kebobolan Duluan, Real Madrid Bekuk Tuan Rumah Leganes 3-1: Naik ke Posisi 3 Klasemen


Bola.com, Jakarta - Real Madrid mengalahkan Leganes 3-1 pada laga tunda pekan ke-16 La Liga, di Estadio Municipal de Butarque, Rabu (21/2/2018) atau Kamis (22/2/2018) dini hari WIB. Hasil positif ini diraih Los Merengues tanpa Cristiano Ronaldo.

Real Madrid tertinggal lebih dahulu 0-1 saat pertandingan berjalan enam menit. Sundulan Unai Bustinza tidak mampu diantisipasi kiper Real Madrid, Kiko Casilla.

Keunggulan tuan rumah tidak bertahan lama karena Real Madrid membuat skor imbang 1-1 melalui gol yang dicetak Lucas Vazquez pada menit ke-11. Setelah itu, tim asuhan Zinedine Zidane berbalik unggul 2-1 melalui gol yang dicetak Casemiro pada pertengahan babak pertama.

Pada babak kedua, Real Madrid hanya mampu menambah satu gol ke gawang Leganes. Gol penutup tim tamu dijaringkan kapten tim Sergio Ramos melalui titik penalti pada menit ke-90.

AC Milan Bakal Rotasi Penyerang di Liga Europa https://t.co/xd2WeaqVeS

Kemenangan di kandang Leganes membuat Real Madrid naik ke posisi ketiga klasemen sementara La Liga dengan 48 poin. Ramos dan kawan-kawan menggeser Valencia yang sebelumnya menempati posisi tersebut.

Berikut fakta menarik pertandingan setelah Real Madrid mengalahkan Leganes yang dirangkum Bola.com:

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini




TRIBUNKALTIM.CO, LEGANES - Real Madrid naik satu peringkat ke posisi ketiga klasemen Divisi Primera La Liga, menggeser Valencia, setelah menang atas Leganes di Stadion Butarque, Rabu (21/2/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Pada laga tunda pekan ke-16 itu, Real Madrid menang 3-1.

Sempat tertinggal oleh gol Unai Bustinza, Real Madrid bangkit dan membalas lewat gol Lucas Vazquez (11'), Casemiro (29'), dan penalti Sergio Ramos (90').

Baca: Delapan Personel Polisi Datangi Rumah Nenek Wakini, Ternyata Ini yang Dilakukan

Baca: Ini Pesan Kapolresta Samarinda kepada Para Suporter Klub Peserta Piala Gubernur Kaltim

Baca: Pembentukan DOB Kutai Pesisir Disetujui setelah 18 Tahun Diperjuangkan

Real Madrid kini naik ke posisi ketiga dengan 48 poin dari 24 laga, unggul dua angka atas Valencia. Dua tim di atas pasukan Zinedine Zidane adalah Barcelona (62 poin) dan Atletico Madrid (55).

Berdasarkan pantauan BolaSport.com , Real Madrid memang tampil lebih mendominasi. Mereka memimpin penguasaan bola hingga 60 persen.

Baca: Didakwa Terima Gratifikasi Rp 469 Miliar, Rita dan Khoi Kompak Tolak Dakwaan Jaksa

Baca: Suporter Klub Peserta Sepakat Damai dan Sukseskan Piala Gubernur Kaltim




TRIBUNNEWS.COM - Real Madrid menang 3-1 atas Leganes dalam laga Liga Spanyol di Stadion Municipal de Butarque, Rabu (21/2/2018) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Gol Real Madrid dicetak oleh Lucas Vazquez (menit ke-11), Casemiro (29'), dan penalti Sergio Ramos (90').

Adapun gol Leganes datang dari lesakan Unai Bustinza (6'). Berdasarkan pantauan, dilansir  BolaSport.com , Real Madrid memang tampil lebih mendominasi.

Dari segi peluang, Real Madrid mempunyai 11 yang tujuh di antaranya mengarah tepat sasaran.

Sementara itu, Leganes memiliki tujuh kesempatan di mana tiga on target.

Mencoba mengontrol pertandingan sejak awal, Real Madrid dikejutkan oleh gol cepat Leganes pada menit ke-6.

Bermula dari sepak pojok Javier Eraso, Gabriel kemudian menyundul bola ke arah Unai Bastinza.

Sontekan Bastinza sempat ditepis kiper Los Blancos, Kiko Casilla, sebelum kembali disambar Bastinza dengan tandukan. Leganes memimpin 1-0.




Hasil laga Leganes vs Real Madrid berakhir dengan skor 1-3pada laga lanjutan Liga Spanyol, Kamis (22/2/2018) di Stadion Butarque. Tiga gol El Real dicetak Lucas Vazquez, Casemiro, dan Sergio Ramos, sementara gol tuan rumah dicetak Unai Bustinza.  Real Madrid yang tampil tanpa sejumlah pemain bintangnya seperti Cristiano Ronaldo hingga Keylor Navas sempat kesulitan di awal laga. El Real bahkan tertinggal lebih dulu saat pertandingan baru memasuki menit keenam. Sundulan kepala Unai Bustinza dari jarak dekat mengecoh kiper Kiko Casilla. Bola menggetarkan gawang tim tamu dan menjadikan skor 1-0. Gol tersebut membangkitkan semangat tim tamu yang bertekad mencuri poin. Hasilnya, Real Madrid mampu menyamakan skor pada menit ke-11. Umpan Casemiro diteruskan Lucas Vazquez dengan sepakan kaki kiri yang mengarah ke sudut kiri bawah gawang. Skor menjadi imbang 1-1.  Real Madrid bahkan membalikkan kedudukan pada menit ke-29. Umpan Lucas Vazquez dikonversi menjadi gol oleh Casemiro. Bola hasil tendangan kaki kanan sang gelandang dari dalam kotak penalti mengarah ke sudut kiri bawah gawang. Skor menjadi 1-2 dan bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua, Leganes terus berusaha menyamakan skor, namun gagal. Gawang tuan rumah bahkan harus kembali kebobolan pada menit ke-90. Pelanggaran Diego Rico terhadap Mateo Kovacic di kotak terlarang menghasilkan hadiah tendangan penalti untuk El Real. Sergio Ramos yang tampil sebagai eksekutor menjalankan tugas dengan baik. Sepakan kaki kanannya mengarah ke sudut kanan bawah dan menutup laga dengan skor akhir 1-3.



Total comment

Author

fw

0   comments

Cancel Reply