Liputan6.com, Jakarta Berita duka datang di dunia musik datang di awal tahun ini. Yon Koeswoyo , vokalis Koes Plus, meninggal dunia. Berita berpulangnya musikus legendaris itu disampaikan Bens Leo.
Pengamat musik ini mengatakan berita itu didapat dari Nomo Koeswoyo, saudara Yon Koeswoyo yang juga dikenal sebagai pemusik. "Ya benar, saya ditelepon oleh Mas Nomo tadi pagi," kata Bens Leo di ujung telepon kepada Liputan6.com .
Yon Koeswoyo mengembuskan napas terakhir pada Jumat (5/1/2017) pukul 05.50 WIB. Yon Koeswoyo disemayamkan di rumah duka di Jalan Salak, kawasan Pamulang, Tangerang Selatan, Banten.
"Setahu saya Mas Yon punya komplikasi penyakit. Sempat juga bolak balik dirawat. Salah satunya di rumah sakit di BSD (Bumi Serpong Damai- red ). Saya sempat jenguk," kata Bens Leo lagi.
Nomo Koeswoyo, kata Bens Leo, sempat berakhir tahun di Jakarta. Kini, ayahanda mantan penyanyi silik Chicha Koeswoyo itu tinggal di Magelang, Jawa Tengah. Yon Koeswoyo meninggal dalam usia 77 tahun.
Liputan6.com, Jakarta Legenda musik Tanah Air, Koesyono Koeswoyo alias Yon Koeswoyo meninggal dunia di usia 77 tahun pada Jumat (5/1/2018). Yon meninggal di kediamannya di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan Sekitar pukul 05.00 WIB, usai Subuh.
Dikatakan Gerry Koeswoyo, putra tertua Yon Koeswoyo , jenazah akan dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir pada Sabtu (6/1/2018). Hal itu dikarenakan masih menunggu salah satu putranya yang masih di luar kota.
"Rencananya dimakamkan besok di Tanah Kusir karena adik saya, David, masih di Raja Ampat. Saya sebagai anak tertua pengin nunggu semuanya hadir," kata Gerry di rumah duka.
Gerry mewakili pihak keluarga pun menyampaikan permohonan maafnya apabila semasa hidup Yon Koeswoyo memiliki kesalahan baik yang disengaja maupun tidak disengaja.
"Saya mohon maaf sebesar-besarnya mungkin ada salah-salah kata yang tidak disengaja. Mohon doanya, semoga dilapangkan jalannya," kata Gerry Koeswoyo lagi.
Dika Dania Kardi , CNN Indonesia | Jumat, 05/01/2018 07:20 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Legenda musik Indonesia, penyanyi sekaligus pemain gitar band Koes Plus, Yon Koeswoyo meninggal dunia, Jumat (5/1). Kabar itu pun sontak membuat insan musik Indonesia yang mendengarkannya berduka. Salah satunya vokalis band d'Masiv, Ryan Ekky Pradipta.
Ryan mengunggah foto kenangan terakhirnya bersama sang legenda saat sedang membesuk Yon yang terbaring di rumah sakit beberapa waktu lalu. Dalam deskripsi foto yang disebar lewat Instagram itu, Ryan menerangkan bahwa Yon telah menghembuskan napas terakhirnya hari ini. " Innalillahi wa inalillahi rojiun , telah wafat dgn tenang, Musisi dan penyanyi KOESPLUS YON KOESWOYO (78) pagi ini Jumat 5 Jan 2018. Rumah Duka di Jl. Salak, Pamulang. Berdoa semoga dilapangkan jalannya pulang ke Rumah Tuhan di Surga ( berita duka dari Nomo Koeswoyo, Magelang )," ujar Ryan seperti dikutip dari akun Instagramnya. Tak lupa, sebagai penutup Ryan membacakan doa buat mendiang. [Gambas:Instagram]
Yon meninggal di usia ke-78. Pada 2016 silam, saat Koes Plus manggung reuni, CNNIndonesia.com pernah mewawancara Yon. Pada pertemuan di bulan November 2016 tersebut, Yon menjawab dirinya sedang berjuang melawan sakit di tubuhnya. Salah satunya karena sesak napas yang diakibatkan kebolongan paru-paru. Itu membuat Yon harus dirawat inap selama lebih dari sebulan pada pertengahan 2016. "Katanya tidak ada harapan. Tapi karena doa Anda semuanya, saya diberi kesembuhan," ujarnya kala itu. (djm)
JAKARTA, KOMPAS.com — Gitaris dan vokalis band Koes Plus , Yon Koeswoyo , meninggal dunia pada Jumat (5/1/2018) pagi. Kabar tersebut diketahui kakak Yon, Mono Koeswoyo. "Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Telah wafat dgn tenang Adik, Kakak, Ayah, Eyang tercinta Yon Koeswoyo ( Koes Bersaudara / Koes Plus ), pagi ini Jumat 5 Jan 2018. Rumah duka Jl. Salak Pamulang. Berdoa semoga dilapangkan jalannya pulang ke Rumah Tuhan di Surga, dan bagi keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan untuk mengiklaskan kepulangannya Mas Yon ke Surga Tuhan. ( berita duka dari Mas Nomo Koeswoyo , Magelang )," demikian pesan yang diterima wartawan pada Jumat pagi.
Kabar ini pun dibenarkan pengamat musik Bens Leo. "Iya benar, Mas Yon meninggal dunia tadi pagi. Saya dapat beritanya dari Mas Nomo, kakaknya. Meninggal di rumah dan ini saya sedang menuju ke rumah duka di kawasan Pamulang," ujar Bens Leo saat dihubungi wartawan. Yon Koewoyo dilahirkan di Tuban, Jawa Timur, 27 September 1940. Yon Koeswoyo meninggal di usia 77 tahun. Ia meninggalkan empat anak dan seorang istri.